Fimela.com, Jakarta Banyak perempuan yang menjadi korban pelecehan seksual, baik dari orang biasa maupun kaum selebriti. Salah satu artis Indonesia yang pernah menjadi korban pelecehan seksual adalah Lala Karmela.
Ketika ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/11/2018), perempuan kelahiran 2 April 1985 ini pun mengaku bukan hanya orang dekat saja, namun dirinya juga pernah menjadi korban pelecehan seksual.
What's On Fimela
powered by
"Ada orang terdekat (mengalami pelecehan seksual), saya pun sendiri pernah mengalami pelecehan dan saya juga udah mulai berbagi cerita saya," ujarnya.
Perempuan kelahiran Jakarta tersebut juga menceritakan hingga kini masih saja sering kali mengalami pelecehan seksual. "Hmm masih kayak sehari-hari, diskriminasi saja karena kita perempuan. Atau misalnya gue penyanyi, i look good, dress like this dan itu jadi judgement itu saja sudah jadi bentuk pelecehan, kalau setiap hari kita merasakan itu maka akan menjadi normalisasi," tutur Lala.
Meski pernah mengalami pelecehan seksual, pemain Bukaan 8 ini mengaku tidak trauma secara mental. Namun tetap memberikan sesuatu yang tak menyenangkan pada dirinya.
"Alhamdulillah nggak pernah yang sampai aku trauma secara mental, tapi pengalamannya memberi aku suatu impact yang aku pilih untuk aku share ke teman-teman yang punya pekerjaan yang sama kayak aku atau perempuan yang mungkin juga pernah merasakan apa yang aku rasain dan aku milih untuk bercerita karena aku tau aku nggak sendirian aja yang mengalami ini then again kita bisa melawan ini bersama-sama," papar Lala Karmela.