5 Minuman Sehat Pengganti Kopi di Pagi Hari

fitriandiani diperbarui 29 Nov 2018, 06:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak orang dari seluruh penjuru dunia memilih untuk memulai harinya dengan secangkir kopi. Minuman berkafein ini memang mampu memacu jantung berdetak lebih kencang dan membuat tubuh bersemangat.

Kendati demikian, banyak pula orang yang tak bisa menolerir efek dari kafein pada kopi. Di samping itu, mengonsumsi kopi terlalu banyak pun bisa memberi dampak buruk bagi kesehatan dalam jangka panjang.

Jika Sahabat Fimela termasuk penikmat setia kopi mulai memikirkan minuman pengganti yang tak kalah enak namun lebih menyehatkan, here's for you!

Matcha Tea

Matcha bukan santapan baru. Belakangan popularitasnya justru meningkat pesat setelah diolah menjadi berbagai dessert. Seperti kopi, matcha pun mengandung kafein. Plus, kamu bisa mencampurnya dengan latte untuk early morning boost!

 

 

 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Teh Licorice

Kopi yang nikmat disesapi di pagi hari tak lebih sehat dari minuman ini. (Foto: unsplash.com)

Minuman manis ini tidak mengandung kafein, tapi mampu membuatmu tetap terjaga karena mempengaruhi kelenjar adrenal dan secara alami meningkatkan energi tanpa adanya adiksi. Menurut sebuah artikel yang dilansir Fimela dari HerBeauty, teh licorice juga dapat membantu mengurangi berat badan.

Teh Gingseng

Manfaat dari teh gingseng disebut lebih banyak dari teh manapun. Miniman tradisional khas Cina ini mampu menjaga kekebalan tubuh, melawan kelelahan, meningkatkan energi, meningkatkan fungsi otak, bahkan mengurangi stres.

3 dari 3 halaman

Teh Jahe

Kopi yang nikmat disesapi di pagi hari tak lebih sehat dari minuman ini. (Foto: unsplash.com)

Rasanya yang 'pedas' akan memberi kehangatan bagi tubuh di tegukan pertama. Meminumnya di pagi hari bagus untuk melancarkan sistem pencernaanmu, dan meski tak mengandung kafein, teh jahe juga mampu membuat kamu lebih segar serta berenergi untuk beraktivitas seharian.

Green tea

Green tea mengandung kafein namun tidak menimbulkan efek gelisah seperti kopi. Selain itu, green tea bisa membantu meningkatkan fungsi otak sehingga menjaga kita tetap fokus. Plus, ada antioksidan yang akan membantu tubuh melawan segala bibit penyakit! Pastikan teh hijau yang kamu konsumsi merupakan teh hijau berkualitas tinggi, ya!