Studi Membuktikan Anak Kedua Lebih Nakal Dibanding Anak Pertama, Benarkah?

Fimela diperbarui 05 Apr 2018, 15:00 WIB

Ladies, pernahkah terpikirkan perbedaan anak pertama dan kedua? Apalagi jika mereka memiliki rentang usia yang tidak terlalu jauh. Maka perbedaan ini akan terlihat lebih jelas. Hal ini dikarenakan anak kedua memiliki kebebasan yang lebih dibanding anak pertama. Anak pertama lebih ambisius dibandingkan anak kedua.

Seperti yang dikutip dari liputan6.com menyebutkan laporan tim peneliti yang dipimpin oleh ekonom dari Massachusetts Institute of Technology, Joseph Doyle, menemukan bahwa dalam satu keluarga, anak kedua lebih bandel dari anak pertama. Dengan kata lain, mereka cenderung membuat masalah.

Penelitian, yang diterbitkan dalam jurnal ilmiah pada Juli dan diberi judul Birth Order and Delinquency, mengamati tingkat kekerasan dan suspensi sekolah untuk ribuan kakak-adik di Denmark dan Florida. Mengingat masyarakat Skandinavia dan Florida yang progresif, peneliti menemukan hasil yang sama meski budayanya berbeda. Penelitian ini difokuskan pada anak laki-laki, karena mereka cenderung lebih banyak bermasalah dibanding anak perempuan.

Peran Orangtua dalam Mendidik Anak

Meskipun penelitian menyebutkan anak pertama jarang terlibat masalah, bukan berarti mereka bebas dari masalah. Hal ini sangat dipengaruhi oleh peran orangtua dalam mendidik anak. Jika orangtua tidak berperan aktif membentuk pribadi anak, maka tidak mungkin pendidikan di sekolah tidak akan berpengaruh apa-apa.

Hal tersebut ditegaskan Doyle dalam OMG Facts (30/3) menyebutkan jika anak sulung dididik untuk menjadi teladan dan bersikap dewasa, bersiap kalau ia punya adik, maka ia bisa dijadikan contoh bagi saudara-saudaranya.

Bagaimana mom, apakah ada perbedaan jelas antara anak pertama dan kedua dalam keluarga mom? Share yuk pengalamannya di kolom komentar.

(vem/apl)