Memiliki kulit cerah alami (bukan putih) menjadi dambaan banyak perempuan. Tapi terkadang gaya hidup dan kebiasaan kita menggunakan perawatan kulit membuat kulit wajah menjadi kusam dan tampak tak sehat.
Tak banyak perawatan kulit yang menawarkan solusi instan. Yup memang untuk mengembalikan kecerahan kulit, berarti harus kembali mengembalikan kesehatannya. Tentu (umumnya) proses ini butuh waktu.
Tapi ada solusi baru dari Laneige, yaitu rangkaian White Dew Tone-Up. Kebetulan, saya langsung mencoba essence dan cream-nya. Penggunaannya sama seperti rangkaian perawatan kulit, jadi essence-nya digunakan sebelum cream. Dan cream di sini fungsinya sama seperti pelembap.
Secara tekstur, rangkaian perawatan ini sangat lembut dan kaya air, layaknya produk Laneige lainnya. Hasilnya pun tidak berminyak di kulit saya, melainkan lembap. Cocok untuk pemilik kulit kombinasi seperti saya. Apalagi pada dasarnya kulit saya super sensitif, jadi rangkaian perawatan kulit berbahan dasar air seperti Laneige ini merupakan pilihan yang tepat.
Awalnya saya mencoba mengoleskan dulu essence dan cream White dew Tone Up ini ke tangan. Sebelah kanan saya oleskan dan yang sebelah kiri tidak. Hasilnya, kulit tangan yang dioleskan tampak lebih halus, cerah dan kerutannya memudar. Efek akhirnya pun tidak putih seperti menggunakan foundation yang berlebihan, melainkan alami seperti warna kulit asli.
Akhirnya saya pun mencoba menggunakannya di kulit wajah saya. Seperti dijelaskan di atas, saya menggunakan essence-nya setelah menggunakan serum, lalu cream-nya digunakan sebagai pelembap. Walau sudah ada kandungan UV protector di dalam cream tersebut, namun saya tetap menggunakan sunblock lagi, karena sering berkegiatan di luar ruangan.
Bagaimana hasilnya? Silakan kalian bandingkan foto saya di atas. Foto itu saya ambil sebelum dan sesudah menggunakan cream. Saya belum menggunakan bedak agar hasil aslinya terlihat. Bagi saya yang tak terlalu suka menggunakan makeup berat untuk sehari-hari, cream ini sangatlah cocok. Saya tak perlu menggunakan foundation lagi, tapi tampilan kulit tetap bagus dan cerah. Cukup tambahkan bedak tabur jika kamu tak ingin terlihat terlalu dewy atau mengilap.
Setelah menggunakan krim ini selama dua minggu, sama sekali tak ada masalah di kulit saya yang super sensitif. Kandungan air khas Laneige yang alami, justru membuat kulit saya tetap lembap. Satu hal lagi yang saya suka dari rangkaian White Dew Tone-Up Laneige ini adalah wangi alaminya yang tidak berlebihan. tak ada bau menyengat yang terus-terusan tercium ketika dipakai. Kehebatan lainnya adalah, cream ini tahan untuk digunakan seharian, karena meresap dengan baik ke lapisan kulit. Buat saya, rangkaian White Dew Tone Up Laneige ini, recommended!
Selamat mencoba, ladies!