Ladies, Begini Cara Agar Menjadi Ibu Bahagia Ala Tyna Mirdad

Fimela diperbarui 07 Mar 2018, 14:15 WIB
short desc

Ladies menjadi seorang ibu adalah kodrat setiap wanita. Sukses dalam berkarir dan mengurus rumah tangga ialah goals keinginan banyak wanita.

Banyaknya pekerjaan wanita, mungkin membuat waktu 24 jam tidak cukup. Mulai dari mengurus dan merapikan seluruh pekerjaan rumah tangga, mengurus anak-anak dan suami, belum lagi bagi moms yang bekerja.

Banyaknya pekerjaan tersebut, dapat membuat moms stres. Nah agar tidak stres, Tyna Kanna Mirdad, seorang moms Entrepreneur mengatakan carilah yang membuat moms happy agar terhindar dari rasa lelah atau stres saat mengurus rumah tangga.

“Moms tahu apa hobby yang disukai. Agar hidup menjadi lebih balance,” ujar Tyna saat ditemui dalam acara Urban Decay, di Jakarta Selatan, Selasa (5/3). Tyna mengatakan, hobby seperti bermakeup, memasak, fashion itu harus dijalani jika senang. Agar moms happy, sebab jika moms happy anak pun akan happy.

“Apapun yang kita jalanin harus happy. Kaya pakai makeup kitakan happy. Kalo aku happynya masak, cari menu terbaru di internet. Kalo moms yang suka makeup cobalah untuk tidak takut mencoba agar kita tampil percaya diri,” tutup istri dari Kenang Kanna Mirdad ini.



(vem/asp/mim)
What's On Fimela