Pria Ini Bikin Kejutan ke Pacar dengan Gambar Kartun yang Nggak Ada Duanya

Fimela diperbarui 09 Jan 2018, 17:00 WIB

Memberi kejutan untuk seseorang yang begitu istimewa memang perlu dilakukan dengan cara yang lain dari biasanya. Apalagi untuk kekasih tercinta, kejutan yang diberikan harus benar-benar beda. Seperti yang dilakukan oleh Kells O'Hickey ini.

Kells O'Hickey, dikutip dari boredpanda.com, merupakan seniman sketsa dari Minnesota. Ia memiliki pacar bernama Drew Linds. Untuk mengungkapkan perasaan sayangnya, Kells membuat kejutan yang benar-benar istimewa untuk Drew.

Kejutannya bukan bunga atau cokelat yang identik sebagai hal-hal yang melambangkan keromantisan. Karena Kells ahli menggambar, ia pun menggunakan keahliannya tersebut untuk membuat kejutan istimewa.

Kells membuat gambar kartun dirinya dan sang pacar dengan 10 gaya kartun berbeda. Mulai dari gaya kartun ala South Park, the Simpsons, hingga Dragonball.

Hasilnya pun benar-benar memiliki nilai seni yang tinggi. Kejutan itu pun nggak ada duanya. Karena tak ada pasangan lain yang memiliki atau pernah membuat kejutan yang seperti ini.

Membayangkan Kells yang sungguh-sungguh membuat dan menyelesaikan setiap gambar kartun ini saja sudah sangat menyentuh hati, ya ladies. Drew pun pasti sangat senang mendapat kejutan tersebut.

(vem/nda)