Tips Mengasuh Anak dari Revalina untuk Ibu yang Harus Bekerja

Fimela diperbarui 24 Nov 2017, 18:30 WIB

Sebagai ibu bekerja kita memang dituntut harus meluangkan waktu untuk keluarga. Apalagi ketika kita sudah memiliki buah hati.

Revalina S Temat, seorang mom bekerja pun mengatakan tidak mengurangi pekerjaan walaupun sudah memiliki anak. "Gak ngurangin sih, tapi aku kalo syuting anak pasti ikut karena dia masih asi sampai nanti dua tahun," ujar Revalina saat ditemui di Jakarta.
Bahkan dirinya mengaku tidak menggunakan babysitter untuk membantunya menjaga si kecil. "Aku ngga pakai babysitter sih tapi ada mbak. Kan masih tinggal sama orangtua. Jadi masih banyak yang mau bantu jaga anak," ujar pemain Wanita Berkalung Sorban Ini.

Reva sapaan Revalina juga pun sangat menikmati menjadi ibu satu orang anak. Ia bisa melihat tumbuh kembang anaknya. Ia pun mengungkapkan kini anak yang baru berusia 22 bulan ini sudah pintar bicara.

"Dia sekarang sudah cerewet banget. Udah bisa nyanyi, ngerangkai kata bisa tapi masih kadang kurang jelas," tuturnya.

Saat anaknya memasuki usia sekolah, dirinya mengungkapkan ingin menyekolahkan anaknya di sekolah Islam internasional. "Pengennya sekolahin anak pas 3 atau 4 tahun. Maunya sekolah Islam tapi yang internasional," tutupnya.

Semangat ya, Reva.

(vem/asp/apl)
What's On Fimela