Tak Harus Setiap Hari, Mommy Bisa Memandikan Bayi 2-3 Kali Seminggu

Fimela diperbarui 18 Nov 2017, 08:00 WIB

Jadi ibu yang baru saja memiliki bayi memang membahagiakan. Namun, kadang hal ini juga jadi momen yang membingungkan terutama bagi ibu yang baru. Nah, salah satu hal yang sering dibingungkan oleh para ibu baru ini adalah memandikan bayi. Berikut ini ada sedikit ulasan yang bisa jadi pedoman para ibu.

Ternyata memandikan bayi tidak harus setiap hari lho. Bayi sebenarnya butuh mandi 2-3 kali seminggu, tapi kalau ia memang senang, memandikannya setiap hari juga nggak masalah kok.

Dalam memandikan bayi juga ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Sebaiknya jangan mandikan ia setelah makan atau saat ia sedang lapar dan lelah.

Sebelum memandikan siapkan semua keperluan dengan baik. Siapkan bak mandi yang sudah terisi air hangat, handuk, sabun mandi bayi, baju ganti, popok, dan kapas. Pastikan air juga tak terlalu panas atau dingin. Temperatur air harus pas.

Nah Mom, itu tadi adalah beberapa tips mudah yang semoga bermanfaat untuk merawat buah hati tercinta ya.

(vem/ivy)
What's On Fimela