Nama perempuan dalam judul artikel ini kemungkinan besar sudah sering kamu dengar. Nia Dinata naik daun sebagai Sutradara dan Produser ternama film-film layar lebar macam 'Arisan!', 'Ca Bau Kan', hingga 'Janji Joni'.
Selain dunia film, Nia ternyata juga jatuh hati pada dunia yoga. Kecintaan ini ia mulai sejak tahun 2001 silam. Saat itu, perempuan 48 tahun ini bahkan bersedia melakukan kelas yoga secara berturut-turut di pagi hari.
Tapi saat ini, Nia mengaku bahwa lebih suka melakukan yoga "off mat". Dalam artian Nia tidak masuk ke dalam kelas yoga lagi namun melakukan gerakan-gerakannya dalam semua kegiatan harian.
"Aku ngga duduk di kursi sutradara, tapi jongkok aja di bawah. Juga ada meja kecil yang aku bisa jongkok karena bisa berguna untuk membuka pinggul dan memulihkan punggung," ujar Nia ketika 'CIMB Niaga Namaste Festival', Kamis (7/9), di bilangan Jakarta Selatan.
Ditambahkan perempuan bernama asli Nurkurniati Aisyah Dewi bahwa yoga pun tidak melulu gerakan olahraga yang sangklek. Dengan seseorang mencintai pekerjaannya pun itu sudah termasuk yoga.
"Ketika kita enjoy our work, you already do yoga. Karena ada keselarasan antara energi ilmu, mental, dan jiwa kita," kata Nia.
Yoga yang dilakukannya pun berbuah manis. Sebab lihatlah energi yang dimiliki di usia yang nyaris setengah abad itu. Tubuh Nia juga masih sintal dan sehat. Tak salah jika kemudian kebiasaan hidup sehat ini ia tularkan ke sahabat sekaligus kolega kerjanya, Cut Mini.
"Aku tadinyna ngga mau beryoga karena merasa tidak memiliki fleksibilitas macam itu," ujar Mini yang mereferensikan gerakan yoga akrobatik.
"Tapi saat diajak pertama kali sama Teteh (panggilan Nia), saya ketemu guru yang memberikan energi yang baik. Energi positif yang tidak memaksa dan akhirnya membuat kita percaya dengan diri sendiri," tambah perempuan berdarah Aceh itu.
Nah dari paparan kedua perempuan ini, siapkah kamu beryoga hari ini?
(vem/zzu)