Punya Kebiasaan Langsung Tidur Setelah Sahur? Waspadai Bahayanya

Fimela diperbarui 31 Mei 2017, 13:15 WIB

Hari ini umat muslim telah sampai pada hari ke 5 puasa Ramadan. Buat kamu yang sedang berpuasa, masih semangat dan pantang lelah kan? Agar puasa Ramadan yang dijalankan semakin berkah, mengesankan dan pastinya kuat hingga adzan maghrib berkumandang, sangat penting dilakukan makan sahur saat malam.

Makan sahur di sepertiga ujung malam merupakan ibadah sunah yang sangat dianjurkan untuk dilakukan sebelum memulai puasa selama sehari penuh dari terbitnya fajar hingga terbenam matahari. Tak hanya untuk membantu tubuh lebih berenergi, makan sahur juga dilakukan agar nutrisi tubuh tercukupi dengan baik.

Bicara mengenai makan sahur, buat kamu yang sedang menjalankan ibadah puasa, apakah kamu punya kebiasaan langsung tidur setelah makan sahur? Jika iya, mulai sekarang usahakan agar meninggalkan kebiasaan ini. Dikutip dari laman merdeka.com, langsung tidur setelah makan sahur sangat berbahaya buat kesehatan. Bahaya tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

    Meningkatkan Asam Lambung

    Tidur membuat proses pencernaan tidak bisa berjalan dengan baik apalagi jika tidur ini dilakukan sesaat setelah makan khususnya pada waktu sahur. Tak hanya membuat sistem pencernaan tak lagi berjalan baik, ini juga akan membuat asam lambung di perut meningkat. Meningkatnya asam lambung sendiri bisa meningkatnya berbagai risiko penyakit di saluran pencernaan.

    Risiko Kegemukan/Obesitas

    Tertidur setelah makan sahur sangat mungkin meningkatkan risiko kegemukan atau obesitas. Makanan yang dimakan saat sahur bisa menimbun jadi lemak jahat di tubuh jika tidak dibarengi dengan gerak tubuh cukup dan terjaga. Jeremy Barnes, profesor dari Southeast Missouri State University menjelaskan bahwa tidur setelah makan akan meningkatkan hormon grehlin dan meningkatkan risiko obesitas.

    Risiko Stroke

    Stroke merupakan salah satu penyakit paling berbahaya dan mematikan di dunia. Para ahli percaya jika risiko stroke bisa meningkatkan tiga kali atau lebih pada diri seseorang jika ia memiliki kebiasaan tidur setelah makan. Buat yang suka langsung tidur setelah sahur, ini juga sangat memungkinkan menderita risiko stroke yang lebih besar dan mematikan.


Ladies, itulah beberapa bahaya yang perlu diwaspadai dari kebiasaan buruk langsung tidur setelah sahur. Agar bahaya ini tak menyerang tubuh, alangkah baiknya jika kita menyibukkan dengan aktivitas bermanfaat seusai sahur jika dibandingkan dengan tidur. Aktivitas tersebut bisa membersihkan rumah, memperbanyak tadarus al-quran, berdzikir dan masih banyak lagi.

(vem/mim)
What's On Fimela