Nenek di Surabaya Sisihkan Uang Buat Beri Makan Kucing Liar

Fimela diperbarui 27 Mei 2017, 10:42 WIB

Ketika memiliki niat kuat buat berbagi, tentunya tak ada alasan bahwa berbagi itu suatu hal yang berat dilakukan. Mengenai berbagi, tak jarang kita perlu belajar dari orang-orang yang sederhana namun memiliki hati yang mulia. Seperti nenek asal Surabaya berikut ini.

Kemarin, Jumat (26/05) seorang pengguna media sosial twitter dengan akun @samhoed_membagikan kisah seorang nenek yang bikin terenyuh, bangga sekaligus terkesan. Di akunnya, pengguna twitter ini memposting sebuah foto sang nenek yang sedang memberi makan kucing liar di terminal.

"Koh @aMarzing minta tolong RTnya ya buat mbah penjaga masjid terminal Purabaya, Surabaya ini. Beliau ngabisin Rp20 ribu perhari beli nasbung (nasi bungkus) buat makan kucing-kucing du terminal." Itulah sepenggal cuitan @samhoed_ di twitter dan membuat banyak netizen mengapresiasinya.

Tak hanya memberi makan kucing-kucing liar setiap harinya, sang nenek yang tidak disebutkan namanya tersebut juga pernah menebus kucing dari petugas agar tidak dibuang. @samhoed_ menambahkan, "Sempat menebus Rp50 ribu ke petugas untuk kucing-kucing yang dikarungin dan siap buang. Siapa tahu ada yang kebetulan bertemu beliau, berkenan untuk berbagi rezeki."

Atas postingan ini, banyak netizen yang merasa sangat bangga kepada nenek. Tidak sedikit pula netizen juga yang akhirnya berniat turut membantu nenek. Sejak cuitan ini diposting kemarin, hingga saat ini cuitan ini telah dibagikan hingga 1.275 kali dan mendapat ratusan like.

Apa yang dilakukan sang nenek benar-benar mulia ya Ladies. Sehat terus nek, Tuhan akan selalu menyertaimu dan melimpahkan kebaikan untukmu. Semoga kita semua juga senantiasa berbuat kebaikan baik untuk sesama maupun untuk makhluk lain di dunia ini.

(vem/mim)
What's On Fimela