Buber Sky, Buka Puasa Seru di Lantai 12 Best Western OJ Malang

Fimela diperbarui 26 Mei 2017, 16:30 WIB

Bulan Ramadan sudah di depan mata. Malam ini umat Islam di seluruh dunia akan mulai menunaikan ibadah salat Tarawih untuk pertama kalinya. Esok pagi, sebelum subuh, makan sahur bakal menandai dimulainya ibadah puasa pula. Tentunya pada excited menyambut datangnya bulan penuh berkah ini kan, Ladies?

Kalau Ramadan selalu ditandai dengan puasa, dan identik dengan makan bersama keluarga, maka banyak tempat makan yang menawarkan paket berbuka. Biasanya, akan ada hari di mana keluarga ingin berbuka puasa di luar rumah, dan tentunya bakal memilih tempat yang ramah untuk anak-anak pun juga kantong.

Tahun 2017 ini, dari kota dingin Malang, Best Western OJ menawarkan paket Buber Sky yang dibanderol harga 85 ribu rupiah. Sambil mengagumi keindahan city light dari ketinggian lantai 12, kita juga bisa menikmati menu enak seperti Ayam Kalasan, Mie Malaysia, Telur Saus Mangga, Mapo Tahu, Cah Pok Coy, dan masih banyak lagi.

Hotel satu ini juga menawarkan paket kamar dengan harga bersahabat selama Ramadan. Pengunjung bisa memilih, ingin paket kamar dengan makan sahur atau buka puasa. Sedangkan untuk meeting dan halal bihalal, mereka juga sudah mempersiapkan harga khusus. Well, bisa dong reuni sambil buka puasa bareng teman SMA di sini.

(vem/dew)