Saat mencintai seseorang, kita bisa rela memberikan seluruh isi hati dan perasaan kita padanya. Kita rela melakukan apapun untuknya. Bahkan mengorbankan banyak hal untuk bisa membahagiakan atau memenuhi harapannya. Tapi jangan sampai kita dibutakan oleh cinta dan jadi berlebihan saat mencintai seseorang.Berlebihan mencintai seseorang bisa membuat kita jadi posesif. Kita berubah jadi sosok yang egois, yang ingin semuanya berjalan sesuai dengan keinginan kita. Dampak negatifnya lagi adalah kita jadi berubah sebagai orang yang sok ngatur dan mengendalikan dirinya sepenuhnya. Dan hal ini jelas kurang sehat untuk sebuah hubungan.Takut Kehilangan Itu Wajar Tapi Kalau Berlebihan Jadinya ParanoidSaat mencintai seseorang, akan ada rasa takut kehilangan yang kita rasa. Hal yang wajar sebenarnya karena dengan begitu kita memiliki tekad untuk mempertahankannya dalam hubungan. Tapi kalau berlebihan, kamu bisa paranoid sendiri. Jadi sering gampang kehilangan akal sehat dan makin mudah berprasangka negatif pada pasangan sendiri.
- Saat Jatuh Cinta, Ini Rasa yang Kerap Muncul di Ingatan Seseorang
- Selama Belum Ada Kepastian, Jangan Mencintai Terlalu Dalam
- Agar Pertengkaran Tak Berujung Saling Menyakiti, Ini Tipsnya
- Ketika Kesetiaan Berbalas Luka, Rasa Ikhlas Akan Menyembuhkannya
- Kenapa Kesendirian Tak Perlu Diratapi? Sebab Ini Hanya Sementara
(vem/nda)