Sebuah pepatah mengatakan 'Don't judge book by the cover' di mana yang memiliki makna jangan menilai sesuatu dari luarnya saja. Belum tentu apa yang terlihat sangat baik dari luar baik juga di dalam. Atau belum tentu seseorang yang terlihat sangat buruk dan tak berdaya, adalah seseorang yang benar-benar buruk juga tak berdaya.
Ini seperti kisah seorang kakek di Thailand berikut ini. Dikutip dari laman asiaone.com, karena penampilannya yang lusuh dengan pakaian compang-camping dan mengunjungi beberapa dealer motor gede (moge), ia berulang kali diabaikan pemilik dealer dan diminta pulang. Padahal, kakek ini ingin membeli motor gede Harley Davidson secara tunai.
Beberapa pegawai menilai bahwa kakek yang bernama Lung Decha tersebut adalah seorang gelandangan. Untuk itu, mereka tidak mempedulikan keberadaannya. Beberapa pegawai bahkan meminta si kakek untuk segera pergi tanpa bertanya dulu apa keperluannya datang ke dealer.
Walau beberapa kali diberlakukan tidak ramah dan diusir, kakek Decha tetap berkeliling untuk melihat motor impiannya. Hingga pada akhirnya, ia sampai pada sebuah dealer mode yang menyambutnya dengan baik. Ia pun melihat-lihat moge yang ada. Dan dalam waktu kurang dari 10 menit, si kakek langsung menjatuhkan pilihannya pada satu mode Harley Davidson.
Saat itu juga, kakek Decha mendatangi kasir dan mengeluarkan uang sebesar 600 ribu Bath atau setara dengan Rp231 juta dari dalam saku bajunya untuk membayar. Si kakek mengatakan, "Saya menyukai motor ini. Ini begitu keren."
Mengenai kakek Decha, ia memang hanya seorang biasa. Ia bukan seorang pengusaha yang menyamar menjadi gelandangan atau semacamnya. Kakek ini hanya seorang yang bekerja sebagai mekanik dan telah bekerja selama puluhan tahun.
Dari dulu, kakek Decha bermimpi untuk membeli moge dari kerja kerasnya. Berpuluh-puluh tahun ia menabung, hidup sederhana, tidak merokok, tidak minum minuman keras, tidak berjudi dan tidak pernah membuang-buang uang hanya untuk kebahagiaan sesaatnya. Kini, ia berhasil mewujudkan mimpinya tersebut dan membeli motor gede ratusan juta dari hasil keringatnya sendiri.
- Gadis Pencuci Piring Ini Viral Karena Wajahnya yang Imut & Cantik
- Kenalkan Mikayla Holmgren, Gadis Down Syndrom Jadi Penari Handal
- Selamatkan Anak Kucing di Tengah Jalan, Pria Ini Banjir Pujian
- Romantis Nggak Harus Mahal, Pengantin Ini Konvoi Pakai Sepeda
- Foto Kakek Nikahi Gadis 16 Tahun Viral di Medsos, Kenapa?