Alasan Donita Terapkan Kata 'Iya Boleh' Pada Buah Hati Pertamanya

Fimela diperbarui 02 Mei 2017, 12:22 WIB

Banyak ketakutan yang dirasa orangtua terhadap anak, yang justru membuat si kecil tidak dapat mengeksplor dirinya. Namun, lain halnya dengan artis cantik Donita, ibu satu anak ini tidak melarang buah hatinya, Svarga, untuk melakukan apa yang diinginkan agar ia tumbuh dan berkembang dengan semestinya.

"Jangan karena ketakutan ibunya, membuat anak menjadi takut dengan hal - hal tertentu. Sebaiknya berkatalah 'Iya Boleh' pada anak selagi hal yang dilakukan benar," ujar Donita saat ditemui di acara Inovasi Nestle DANCOW Advanced Excelnutri+ di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.



Tanpa disadari, pemain sinetron ini menceritakan, para orangtua selalu mengatakan kata jangan kepada anak. Padahal, kata-kata tersebut mampu menghambat proses tumbuh kembang si kecil dalam mengeksplorasi diri di lingkungan sekitar.

"Misalnya, kalau anak lagi pegang gunting, saya berusaha untuk memilih kata selain jangan. Saya putar otak untuk mengganti kata - kata tersebut. Misalnya, dengan mama pinjam dulu guntingnya. Ini bisa mengatasi atau mengantisipasi bahaya pada anak," tuturnya.

Lebih parah lagi, ketika anak kita larang, menurut Donita, anak - anak justru memiliki rasa penasaran seperti kita melarangnya naik tangga, tapi ia justru naik ketika tidak ada orang lain dan ini justru semakin berbahaya.



Melihat hal tersebut, Donita pun menegaskan kepada para orangtua terutama para ibu untuk berani berkata 'Iya Boleh' saat melihat buah hatinya sedang mengeksplorasi diri di lingkungan sekitar. Hal ini justru baik bagi tumbuh kembang sang anak.



(vem/asp/mim)
What's On Fimela