Super Kreatif: Ini Produk Unggulan Yang Dibuat Wanita Indonesia

Fimela diperbarui 13 Apr 2017, 17:20 WIB

Di zaman modern seperti saat ini para wanita tampil lebih kreatif. Terbukti dengan banyaknya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang dijalankan para kaum hawa. Tak hanya membantu perekonomian dalam keluarganya, mereka pun mampu bersaing di pasar bebas Asean.

Dalam memperkenalkan produk UMKM lebih luas lagi, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Jakarta Selatan bersama Sari Ayu Martha Tilaar untuk pertama kalinya menyelenggarakan acara yang bertajuk "Fashion Symphony 2017 present by IWAPI Jakarta Selatan" pada Rabu, 12 April 2017.

Lebih dari 50 pelaku UMKM terlibat dalam acara yang diselenggarakan di Hotel Sheraton Jakarta tersebut. Menurut Indira Hadi, selaku Koordinator Acara Fashion Symphony 2017 present by IWAPI Jakarta Selatan menjelaskan acara ini ialah momentum untuk pelaku UMKM dalam negeri untuk meningkatkan kualitas barang dan pelayanan jasa yang diberikan karena dihadapkan dengan pasar yang lebih luas. Disadari betul alat promosi yang tepat merupakan salah satu prioritas utama agar tidak kalah bersaing dengan produk negara lain.

"Melalui kegiatan ini kami berharap dapat memotivasi anggota IWAPI di seluruh penjuru Indonesia memiliki semangat yang sama dalam mendukung peranan wanita sebagai penggerak perekonomian Indonesia," ujar Indira saat ditemui di Jakarta.

Julie Laiskodat, Ketua DPC IWAPI Jakarta Selatan menambahkan, 50 UMKM yang terlibat tersebut memamerkan hasil produknya mulai dari batik, tenun, accessoris, bahkan hingga kuliner asli Indonesia.

"Ada 25 desainer yang terlibat dalam acara ini. IWAPI Jakarta Selatan yang beranggotakan lebih dari 200 orang ini bukan hanya terpaku pada fashion saja melainkan kosmetik, kuliner, jamu, hingga spa. Semua itu kita tampilkan pada fashion show kali ini, jadi satu model bisa menggunakan beberapa produk dari UMKM," ujar Julie.

(vem/asp/ivy)