Ringkas Pori-Pori Kulit Wajah dengan Scrub Gula Buatan Sendiri

Fimela diperbarui 01 Apr 2017, 11:50 WIB

Kulit wajah dengan pori-pori besar rentan jerawatan. Selain itu, kulit jadi gampang berminyak dan make up nggak bisa menempel dengan sempurna. Memang sangat tidak nyaman memiliki wajah dengan pori-pori kulit yang besar, ya.

Penyebab pori-pori kulit besar ini sangat beragam. Salah satunya adalah karena terkena paparan sinar matahari berlebihan. Akibatnya bisa merusak kolagen dan jaringan elastis yang merupakan penopang paling dasar kulit kita. Tanpa penopang tersebut, pori-pori kulit wajah bisa makin membesar.

Pada sebagian orang (yang dipengaruhi oleh faktor gen), mengecilkan pori-pori kulit terbilang sulit dilakukan. Tapi kabar baiknya, kita tetap bisa mengusahakan pori-pori kulit tetap bersih dan kulit tetap kencang. Cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan scrub gula ini. Untuk membuatnya juga simpel.

Siapkan bahan-bahannya, antara lain:
1 sdm madu murni
1 sdm gula pasir
3 tetes air perasan jeruk lemon

Untuk membuat dan menggunakannya, berikut langkah-langkahnya:
1. Campurkan semua bahan.
2. Gosokkan scrub gula tersebut ke permukaan kulit dengan perlahan.
3. Diamkan dulu selama 3-5 menit.
4. Bilas dengan air hangat suam-suam kuku.
5. Akhiri dengan mengaplikasikan toner/astringent secara merata pada kulit.

Scrub gula ini diyakini sangat efektif dalam mengatasi minyak berlebih, bakteri, serta mengangkat kotoran di kulit. Di samping itu, scrub ini juga bisa digunakan untuk mencegah munculnya komedo. Kamu bisa menggunakan scrub ini setiap dua hari sekali untuk mendapat hasil yang optimal.

Selain menggunakan scrub gula secara rutin, pastikan kamu juga menjaga kesehatan wajah setiap harinya. Mulai dari mengenakan pelembap setiap hari dan mengaplikasikan tabir surya saat beraktivitas di luar ruangan. Yuk, jaga kecantikan dan kesehatan kulit kita lebih baik lagi.


 
 


(vem/nda)
What's On Fimela