Andien Aisyah Bantu Sekolah Luar Biasa Lewat Minuman Ini

Fimela diperbarui 24 Mar 2017, 14:14 WIB

Kini masyarakat memang sudah lebih sadar akan kesehatannya. Masyarakat sudah mulai memiliki olahraga yang rutin hingga mengonsumsi makanan dan minuman sehat. Pola hidup sehat ini nyatanya tidak hanya menjadi tren, melainkan sudah menjadi gaya hidup di berbagai kalangan masyarakat. Termasuk gaya hidup untuk mengonsumsi minuman sehat.  

Salah satu minuman sehat yang mudah sekali didapatkan dengan harga terjangkau ialah Yourganic. Produk ini baru-baru ini bahkan telah berkolaborasi dengan penyanyi cantik Andien Aisyah untuk meluncurkan minuman ' Project Green Light'.

Bukan hanya rasanya yang dapat memanjakan lidah dan menyehatkan tubuh, ketika membeli minuman sehat ini, kita bisa sekaligus membantu teman-temen atau adik-adik kita di Sekolah Luar Biasa (SLB).



"35% dari total nilai penjualan minuman Project Green Light akan disumbangkan kepada SLB Bunda Bening Selakshahati, Bandung. Program sosial ini dimulai dari tanggal 9 Februari dan rencananya berakhir di tgl 8 Mei 2017," ungkap Yenna Samantha, CEO dari YOURGANIC saat ditemui di peluncuran minuman sehat 'Project Green Light', Jakarta.

Hal serupa pun disampaikan Andien, program ini untuk mengajak masyarakat menyoroti isu autisme dan bahu- membahu membantu meringankan beban anak-anak pasien autis. Melalui kerja sama ini, minuman Yourganic yang bernama Project Green Light diharapkan bisa banyak membantu.

“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang saya dukung, karena selain berdampak sehat bagi tubuh kita sendiri, kita pun turut bantu meringankan beban adik-adik penderita autisme. Sebab SLB tersebut pun menggunakan bahan organik sebagai terapi bagi pengidap autisme. Jadi tujuan kita sama, sama-sama ingin sehat," ujar Penyanyi Jazz ini.

Project Green Light adalah minuman kesehatan khusus yang mengandung vitamin A dan K sehingga bergizi untuk perempuan menyusui. Bahan dasar minuman ini adalah susu almond andalan YOURGANIC (Almond Mylk), acai smoothie, buah pisang, dan sayur bayam. Paling cocok dikonsumsi pada saat sarapan dan ketika sebelum atau sesudah berolahraga.



“Hingga hari ini, Yourganic memiliki total 13 produk yang terdiri dari minuman, selai, dan oatmeal. Peluncuran Project Green Light merupakan sebuah momen khusus karena ada sebuah misi sosial yang mulia di balik minuman ini," tutup Yenna.

Minuman sehat ini dibandrol harga Rp. 45.000, dan bisa langsung kamu bawa pulang. Selamat menikmati sekaligus berbagi Ladies.



(vem/asp/mim)
What's On Fimela