Menjaga sebuah hubungan memang bakal penuh jatuh bangun. Mulai dari menjaga persoalan komunikasi, berusaha untuk saling mengerti, hingga yang berkaitan dengan rahasia yang dibagi. Belum lagi dengan banyak jebakan dan godaan yang muncul dalam perjalanannya.Salah satu godaan yang muncul adalah dorongan untuk curhat atau berbagi perasaan dengan pria yang sudah beristri. Curhat dengan suami orang sekalipun dulunya ia adalah sahabat kita, sebaiknya tak dilakukan. Kenapa? Karena bisa mendatangkan petaka dan berakhir luka. Ada banyak pihak yang bisa terluka bila kita curhat dengan seorang pria yang sudah berumah tangga, apalagi jika yang kita bahas adalah persoalan pribadi.Keharmonisan Rumah Tangga Bisa TerancamMenyembunyikan sesuatu dari suami sendiri dan malah membeberkan hal tersebut dengan suami orang lain, hal seperti ini bisa berisiko merusak keharmonisan rumah tangga. Baik rumah tanggamu sendiri maupun rumah tangga pria yang kamu ajak curhat. Bagaimana pun insting pasangan bisa sangat kuat. Pasangan kita bisa merasakan ada sesuatu yang tak beres bila kita menyembunyikan rahasia darinya.
- Dia Berhak Bahagia, Dengan atau Tanpa Dirimu
- Jodoh Akan Mendekat dan Datang, Jika Kamu Sadari 3 Hal Ini Dulu
- Perkara Jatuh Cinta Tidaklah Rumit, Melupakannya yang Sulit
- Yang Menjaga Hatinya, Kelak Akan Memeluk yang Terindah
- Beranilah Melepaskan Agar Kuat Bersabar Menyambut Sosok Terindah
(vem/nda)