Ingin Pernikahan Kamu Simpel Tapi Berkesan? Gunakan Konsep Ini

Fimela diperbarui 18 Feb 2017, 11:15 WIB

Momen pernikahan memang menjadi hal yang paling dinantikan bagi setiap orang. Untuk itu, konsep pernikahan pun harus dipikirkan matang-matang agar resepsi pernikahan berjalan sesuai rencana.

Nah ada tiga konsep pernikahan yang bisa menjadi pilihan kamu nih Ladies. Seperti konsep nasional, tradisional, hingga internasional. Namun, jika kamu ingin pernikahan yang simple, konsep internasional bisa menjadi pilihan. Sebab, kini pernikahan dengan konsep internasional sedang digandrungi para calon pengantin.

Lalu apa yang membedakan pernikahan internasional dengan konsep lainnya? Direktur Utama Nendia, Resti Nendia menjelaskan bahwa biasanya pernikahan internasional memiliki ciri khas menggunakan kue pengantin.

"Kelebihan pernikahan dengan konsep ini pun lebih simple karena tidak menggunakan adat. Prosesinya pun banyak sekali pilihan dan tidak kaku seperti pengantin masuk ke dalam ruangan diiringi teman-teman terlebih dahulu baru orangtua," ujar Resti saat ditemui di acara Indonesia Internasional Wedding Festival yang diadakan dari tanggal 17-19 Februari 2017, di Jakarta Convention Center, Jakarta.



Walaupun simple, pernikahan dengan konsep internasional terkesan sangat mewah karena dekorasi yang digunakan biasanya minimalis. "Kesan mewah akan terlihat dari dekorasi pelaminan yang biasanya berwarna pastel, yang serasi dengan gaun pengantin berwarna putih dan jas pria yang dikombinasi dengan warna silver," tambah Resti.

Menu makanannya pun biasanya yang menjadi favorit grill salmon atau chopstik. Biasanya, pernikahan dengan konsep internasional menghabiskan biaya sekitar 110 juta Rupiah.

"Nendia sendiri memiliki 60 macam makanan pondokan. Dalam acara Wedding Festival kali ini Nendia yang bergerak di jasa catering memiliki promo diskon hingga 10 persen dan free wedding rings serta souvenir," tutupnya.

Nah Ladies, buat kamu yang ingin melangsungkan pesta pernikahan dengan konsep simpel namun tetap terlihat mengesankan dan keren, kamu bisa menggunakan konsep internasional dalam pesta pernikahan kamu dan pasangan

(vem/asp/mim)