Terima Kasih Kalian Mengulurkan Tangan di Saat Paling Kubutuhkan

Fimela diperbarui 07 Feb 2017, 08:01 WIB

Cinta dan rasa terima kasih tak hanya diberikan untuk keluarga atau pasangan. Salah satu sahabat kami, Sherly, menuliskan sebuah surat untuk teman-teman SMA yang telah membantunya keluar dari kesulitan ekonomi. Surat cinta ini adalah salah satu surat yang diikutsertakan dalam Lomba Menulis Surat Cinta Vemale.com.

***

Dear friends,

Di kesunyian malam atau kadang di keheningan pagi, aku teringat akan kalian. Waktu SMA aku begitu minder karena penampilanku dan karena aku miskin. Saat itu adalah salah satu titik terendah di hidupku. Aku seringkali tidak mampu, bahkan untuk makan dengan lauk pauk.

Meskipun aku sudah mendapat banyak potongan untuk uang sekolah, namun orang tuaku tetap tidak mampu untuk membayarnya. Saat itu jenjang terakhir pendidikan SMA. Di sekolah, aku tidak punya banyak teman, dan hanya beberapa teman dekat. Namun kalian, teman-teman sekelasku yang bahkan nyaris tidak pernah ngobrol denganku, kalian mengumpulkan uang untuk melunasi uang sekolahku, biaya perpisahan kelas, salah seorang dari kalian membayar uang lesku (yang baru aku tahu beberapa tahun kemudian), dan salah seorang dari kalian juga berusaha mencarikan orang tua asuh, yaitu orang tuamu sendiri, supaya aku bisa kuliah.

Saat itu aku terlalu minder untuk berdiri di depan kalian semua dan mengucapkan terima kasih. Sekarang, sepuluh tahun telah berlalu, jika kalian membaca ini, terimalah ucapan terima kasihku yang terlambat. Aku tidak dapat membalas kebaikan kalian, melainkan hanya doa yang kulantunkan agar Tuhan memberikan balasan yang setimpal dengan kebaikan yang telah kalian berikan, bahkan lebih.

Mungkin apa yang aku tulis ini tidak dapat dikategorikan surat cinta, tapi aku menulisnya dengan tulus. Bagiku, apa yang kalian lakukan dulu adalah tanda cinta dan empati kalian yang akan selalu aku kenang dan hargai di dalam hatiku.

Love you guys.

Best wishes for us all.

(vem/yel)
What's On Fimela