Harbolnas 12/12, Bukalapak Tawarkan Harga yang 'Sakit Jiwa'

Fimela diperbarui 06 Des 2016, 10:18 WIB

Ladies, kamu tentu ingat kan kalau setiap November dan Desember selalu ada Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas)? Well, lapangkan dada dan dompet karena Harbolnas selalu dibarengi dengan diskon dan promo harga luar biasa dari para merchant dan e-commerce.

Salah satu e-commerce itu adalah Bukalapak yang tahun ini mengedepankan fitur negosiasi (nego) harga yang makin membumi. Maksudnya membumi artinya kamu bisa menawar harga pada pedagang sebanyak tiga kali kesempatan dalam tempo tiga hari di tanggal 12 - 14 Desember 2016. Meski berupa fitur, jawaban dan para pedagang ini layaknya kamu bertransaksi dengan manusia. Contohnya, sepatu Rp250 ribu yang kamu tawar jadi Rp150 ribu, bisa dijawab dengan tulisan, "Harga segitu belum nutup modalnya, Gan."

Kampanye ini sendiri dinamai 'Harga Sakit Jiwa Diskon Jumbo Masih Bisa Nego'. Bukalapak memberikan diskon 80 persen dan harga itu masih bisa dinego ulang oleh kamu sebagai pembeli. Hmm, dompet makin bergetar, Gaan!

"Konsep 'sakit jiwa' terkesan hiperbolik karena memang berbeda dengan e-commerce yang lain. Kami membawa human expericne dalam fitur nego," ujar Bayu Syerli sebagai Vice President Marketing Bukalapak dalam jumpa pers 'Harbolnasnya Bukalapak Sakit Jiwa' di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (5/12).

"Konsep tawar-menawar sudah cukup jamak dalam transaksi apapun. Kami membawa experience offline ini ke dalam online," tambahnya.

Hal senada dikatakan oleh Fajrin Rasyid sebagai Chief Financial Officer Bukalapak bahwa ini juga sebagai bentuk penghargaan produknya buat kamu selaku konsumen dan pedagang. Khusus untuk Harbolnas, Bukalapak juga sudah menyiapkan tambahan server dan ragam pembenahan lain.

"Dengan pengalaman seperti ini kami mengharapkan orang yg blm pernah belanja online jadi belanja online di Bukalapak," ujar Fajrin.

Nah Ladies, mulai sekarang persiapkan mental, uang, dan jari yang gemulai untuk mulai belanja gila-gilaan di Harbolnas. Horeee..

(vem/zzu/yel)