Mengapa Kamu Tidak Boleh Makan Pedas Saat Menyusui?

Fimela diperbarui 04 Nov 2016, 12:30 WIB

Kamu pasti sudah pernah dengar bahwa ibu hamil dan menyusui sebaiknya menghindari segala makanan pedas, iya kan? Hal ini bukan mitos lho. Saat hamil dan selama menyusui, memang seharusnya kamu tidak makan makanan pedas sama sekali.

Ini karena apa pun yang kamu makan pasti akan jadi makanan bayi dalam kandungan dan bayi saat kamu menyusuinya, bahkan rasa dan nutrisinya juga akan keluar dalam asi dan diminum bayi. Ahli kesehatan menyarankan Moms tidak makan pedas karena bayi juga kan merasakan efek pedas pada tubuhnya.

Yang lebih buruk, bayi jadi rewel, perutnya merasa tidak enak dan tidak nyaman sehingga ia kan terus menangis dan sulit ditenangkan. Bayi akan mengalami rasa terbakar di perut setelah minum asi karena kamu makan pedas.

Menurut psikolog Lucy Cooke, spesialis gizi dan nutrisi anak, saat menyusui bayi sebaiknya diperkenalkan dulu dengan makanan padat lewat asi, yang manis dan asin boleh, asal jangan pedas. Mengenalkan makanan pada bayi juga harus bertahap. Jika tak sengaja makan pedas, kamu bisa melihat tanda-tandanya yang timbul pada anak.

  1. Bersikap menolak saat disusui
  2. Menangis setelah minum asi
  3. Tidur tidak tenang dan mudah bangun
  4. Terlihat tidak nyaman
  5. Masalah buang air besar

Segera hubungi dokter jika terjadi gejala yang lebih parah, dan cara terbaik agar hal ini tak terulang adalah menghindari makan pedas sebisa mungkin ya Moms.

(vem/feb)
What's On Fimela