Atasi Mata Panda Dalam 15 Menit Saja Dengan Susu

Fimela diperbarui 16 Sep 2016, 11:40 WIB

Mata yang indah akan membuat penampilan wanita tampak lebih cantik. Karenanya kantung mata alias mata panda sering jadi problematika bagi para kaum hawa. Mata panda memang sering bikin sebal. Tak cuma mengganggu penampilan, mata panda juga memberi kesan wajah yang lesu dan pucat.

Banyak sekali hal yang bisa menyebabkan timbulnya kantung mata ini Ladies. Ada yang muncul karena alergi, flu, ataupun infeksi yang mengumpul di bawah mata. Faktor usia juga bisa jadi penyebab. Namun, yang paling umum adalah kurang tidur atau tidur yang kurang berkualitas. No need to worry Ladies, kali ini Vemale akan coba hadirkan satu tips alami yang bisa kamu coba untuk menghilangkan kantung mata ini hanya dalam waktu 5 menit saja.

Siapkan:

  • susu murni
  • kapas


Langkahnya:

  1. Rendam kapas dalam susu dingin.
  2. Peras kapas.
  3. Letakkan kapas di atas mata dan diamkan selama kurang lebih 15 menit.
  4. Bilas dengan air bersih.
  5. Lakukan setiap hari untuk membuat mata semakin cerah dari waktu ke waktu.


Kandungan lactid acid di dalam susu ternyata tak cuma akan mencerahkan kulit. Susu juga akan mengurangi cairan yang ada di bawah kulit dan membuat kantung mata hilang dan kulit makin lembut dan kencang.

Selain itu kamu juga disarankan untuk mengurangi konsumsi garam. Mengonsumsi garam secara berlebihan dapat meningkatkan pengumpulan cairan di dalam tubuh. Semoga informasi ini bermanfaat ya Ladies. Selamat mencoba.

(vem/ivy)
What's On Fimela