Makan adalah kebutuhan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan energi. Maka jangan sampai melewatkan makan hanya karena takut gemuk. Jika yang kamu makan dapat memenuhi kebutuhan nutrisimu, maka tidak ada alasan lagi mengapa kamu takut gemuk. Sayangnya beberapa orang alasan makan tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi, tapi juga untuk mengalihkan stres yang berlebih. Hmm, bagaimana mungkin makan yang enak dan kamu sukai dapat mengalihkan stres?
Ladies, sebenarnya dengan makan makanan yang kamu suka seperti coklat, cake dengan coklat dan keju melimpah akan membuat kamu merasa nyaman. Rasa nyaman dan bahagia inilah yang dapat mengurangi risiko stres. Untuk itulah mengapa beberapa orang memilih makan yang enak untuk mengurangi stres. Hal ini tidak salah kok, karena hal ini cara tubuh untuk menghindari rasa yang tidak menyenangkan dan berubah menjadi hal menyenangkan. Tapi jika kamu sulit mengendalikannya, justru berakibat buruk bagi kesehatan.
Saat stres dan kamu memilih makan sebenarnya hal tersebut merupakan emotional enter, untuk menghilangkan rasa tidak nyaman. Beberapa orang akan menyebabkan rasa bersalah, karena terlalu banyak makan kalori yang sebenarnya bukan kebutuhan kamu. Jadi makan saat stres hanya untuk mengurangi stres saja. Jika kamu tidak dapat mengendalikan diri, hal ini bisa menyebabkan obesitas.
Makan saat stres adalah masalah kebiasaan. Jika setiap kali kamu stres dan tidak nyaman selalu makan, maka tubuh akan terbiasa dengan demikian. Nah, saat stres tubuh akan menuntut untuk makan. Maka jangan heran saat stres dan banyak masalah, beberapa orang justru berat badannya meningkat. Justru ini akan menimbulkan masalah baru.
Naiknya berat badan yang tidak terkontrol akan menyebabkan stres. Kamu akan menjadi lebih rendah diri dan muncul perasaan malu. Kebiasaan ini juga akan menimbulkan ketidakstabilan emosi yang berujung pada stres yang berlebihan. Jika hal ini dibiarkan saja, maka akan menyebabkan obesitas. Tentu kamu tidak ingin mengalaminya bukan?
Saat stres tidak masalah jika kamu makan yang banyak, tapi pilih yang sehat. Konsumsi buah lebih disarankan. Alih-alih makan kamu dapat melakukan aktifitas lainnya seperti olahraga atau mengobrol bersama teman dan sahabat. Selain masalah kamu lebih terasa ringan, kamu juga akan jauh merasa lebih bahagia. Jadi, yakin masih ingin makan banyak saat stres?
(vem/apl)