Krim Kecantikan Difitnah Berbahaya, Ashanty Rugi Sampai 5 M?

Fimela diperbarui 14 Sep 2016, 11:30 WIB

Beberapa waktu yang lalu Ashanty memang meluncurkan produk krim kecantikan. Sayangnya kini ia sedang mengalami masalah yang cukup serius terkait bisnisnya ini Ladies. Dilansir oleh KapanLagi.com(13/9), Krimnya beauty care-nya dituding mengandung zat-zat berbahaya yang dilarang dan sudah ditarik dari peredaran oleh BPPOM. Merasa dirugikan dan namanya dicemarkan, Ashanty menggelar konferensi pers untuk meluruskan hal ini. Ashanty pun ditemani oleh kuasa hukumnya saat mengklarifikasi masalah ini.

"Kan aku melalui proses BPPOM yang benar dan panjang. Melalui tahapan di BPPOM, aku tahu BPPOM bekerja dengan luar biasa banget. Makanya obat-obat yang gak benar banyak yang ditangkep-tangkepin, kesannya kan jadi kayak sama aja kayak produk-produk yang lain. Sebelumnya ngeluarin udah enam bulan, kita gak ada masalah dan kita penjualannya Alhamdulilah bagus," tuturnya.

Ashanty tentu merasa sangat kecewa dengan adanya masalah ini. Terlebih lagi produk kecantikannya ini mengalami penurunan penjualan yang cukup drastis.

"Penurunan iya, buat mereka tidak mau menggunakan lagi sebelum aku klarifikasi. Itu kan efeknya jelek sekali ke Ashanty Beauty Care ini," jelasnya.

Produk Ashanty diberitakan oleh pihak tersebut telah ditarik oleh BPPOM. Karenanya ia khawatir banyak konsumen setianya yang berpikir macam-macam.

"Orang kan mikirnya, 'Wah produknya macem-macem nih', karena sebelumnya nggak ada masalah eh ada-ada aja. Dia bilang BPPOM menarik krim malam aku. Sedangkan nggak pernah ditarik, yang ada aku yang tarik untuk menambahkan kandungan (dalam produk)," jelasnya lagi.

Karena pemberitaan negatif dari salah satu situs tersebut kabarnya Ashanty mengalami kerugian hingga 5 M. Karenanya ia sempat berniat untuk melaporkan kasus ini pada pihak yang berwajib.

"Sebelum ada postingan itu, penjualan produk aku rata-rata mencapai 10.000 pack per bulan, tapi sekarang jadi sekitar 3.000 pack aja. Satu pack seharga 750 ribu. Kalau kerugian aku nggak tahu sih ya pastinya berapa, itu orang keuangan yang tahu. Tapi lumayan bikin pusing," pungkas Ashanty.

Semoga kasus ini segera menemukan titik terangnya ya Ladies.

(vem/ivy)
What's On Fimela