Maag adalah salah satu penyakit yang menyerang pencernaan. Meningkatnya asam lambung membuat maag seringkali menjadi kendala dalam menjalankan ibadah puasa. Saat maag menyerang semua serba salah, mau makan salah tidak makan tetap salah.
Nah, jika kamu memiliki masalah maag lakukan beberapa tips dari dr. Setiyo tim dari meetdoctor kepada vemale berikut ini.
Hal yang Harus Dihindari
Hindari makanan yang digoreng, mengandung banyak lemak, makanan asam(termasuk buah yang sangat asam).
Penderita maag yang berpuasa sebaiknya menghindari makanan pedas saat sahur. Makanan pedas bisa menyebabkan gangguan pada perut dan meningkatkan asam lambung sehingga sakit maag bisa kambuh.
Hindari juga makanan yang terlalu manis dan karbohidrat olahan seperti roti.
Jangan mengonsumsi makanan/minuman berkafein, kopi atau soda. Ini merupakan cara berpuasa penderita maag yang harus diperhatikan. Bahkan untuk orang yang tidak menderita maag, makanan/minuman seperti ini juga harus diwaspadai.
Jangan merokok, rokok bisa memperparah sakit maag.
Hindari penggunaan obat yang bisa menyebabkan peradangan pada lambung semakin memburuk.
Hal yang dianjurkan
Makanlah makanan yang bisa dicerna lebih lambat pada saat sahur. Cara ini bisa membuat perut kenyang yang lama dan terhindar dari kelaparan saat puasa.
Kurma sangat baik untuk dikonsumsi ketika sahur. Buah kurma yang kaya akan serat, karbohidrat, kalium, dan magnesium.
Penderita maag yang berpuasa juga boleh makan kacang almond ketika sahur. Almond mengandung protein dan serat yang baik untuk tubuh saat berpuasa.
Buah pisang bisa dijadikan santapan pembuka ketika berbuka puasa. Pisang merupakan sumber karbohidrat, kalium, dan magnesium yang bermanfaat bagi tubuh.
Pilih makanan yang direbus atau dipanggang daripada yang digoreng. Makanan yang dimasak rebus jauh lebih baik untuk kesehatan, terlebih bagi orang yang terkena sakit maag.
Untuk mencegah sakit maag kambuh, jangan pernah lewatkan makan sahur.
Perbanyak minum air putih saat sahur.
Jika diperlukan, minumlah obat maag sesuai petunjuk dokter.
Bagaimana Ladies? Sudah tidak galau lagi masalah maag kamu bukan? Semoga ibadah puasa, Ramadan kali ini berjalan lancar. Selamat mencoba.
Sumber: meetdoctor
(vem/apl)