Pernah bertemu pasangan yang jomplang abis karena yang pria super ganteng sedangkan yang wanita biasa saja? Kamu mungkin merasa dunia ini tidak adil, atau mungkin secara spontan bertanya "Kok bisa dia dapat yang ganteng?", atau "Apa si cowok gak bisa dapat yang lebih baik?" dan lain sebagainya.
Mungkin kamu belum tahu bahwa sebenarnya ada banyak hal selain kecantikan wajah yang dinilai pria sehingga mereka mau menjadikanmu sebagainya calon istrinya. Ini sekian di antaranya.
Baik Hati
Meski tampak sepele, tapi tak semua wanita dinilai punya hati yang baik oleh banyak pria. Masih banyakkah wanita yang mau berhenti sebentar untuk menolong seseorang menyeberang, atau memberi duduk untuk orang yang lebih tua di bus? Wanita seperti inilah yang dicari, seseorang yang bukan hanya bisa menyayangi dirinya, tapi juga keluarga dan orang lain di sekitarnya.
Sikap Positif dan Humoris
Benar, pria suka dengan wanita yang suka tersenyum. Wanita yang banyak tersenyum biasanya bahagia dengan dirinya apa adanya. Salah satu yang dicari pria adalah wanita yang bisa membuatnya tertawa, seseorang yang bisa memberi pengaruh positif, dan ketika bersamanya, waktu tak pernah membosankan untuk dilalui.
Punya passion
Seorang pria suka dengan wanita yang punya tujuan hidup, yang punya passion dan mimpi untuk diraih. Wanita akan terlihat lebih 'hidup' ketika mereka bahagia dengan pilihannya, dengan apa yang dijalaninya dalam hidup. Inilah yang menjadi daya tarik seorang wanita.
Percaya diri
Daripada wanita yang suka bersikap manis dan cantik di awal, pria lebih suka wanita yang percaya diri dan apa adanya dengan dirinya sendiri. Mereka yang punya kepercayaan diri biasanya tak ragu menunjukkan seperti apa sebenarnya dirinya. Tak ada yang ditutupi dan ketika sikap alami itu muncul, wanita jadi lebih menarik dengan sendirinya.
Nyaman dengan bentuk tubuhnya
Seksi dan cantik menurut setiap pria bisa berbeda jauh, dan dibanding wanita yang selalu mengeluh tentang bentuk tubuhnya, pria lebih suka dengan wanita yang nyaman dengan bentuk tubuhnya. Wanita yang menyukai bentuk tubuhnya apa adanya biasanya punya aura yang lebih positif.
Ketika kamu sudah bisa mencintai dan menerima dirimu lebih dulu, kamu akan lebih mudah membuat pria mendekat dan jatuh hati padamu. Jadi mengapa harus selalu tampil super tebal dengan make up, ketika ada banyak sisi cantik alami yang disukai pria di luar sana?