Setelah 5 Tahun Jadi Transgender, Sofea Ingin Kembali Jadi Pria

Fimela diperbarui 21 Apr 2016, 10:00 WIB

Pada sejumlah orang, menemukan jati diri sejati itu butuh perjuangan yang tak mudah. Bahkan ada yang harus melewati proses jatuh bangun yang melibatkan soal hati dan perasaan. Dan setiap orang punya pilihan untuk menentukan jalan hidupnya sendiri.

Safiuddin Illias (22 tahun) sudah lima tahun hidup menjadi transgender dengan menggunakan nama Sofea Putih atau Safiey. Dilansir dari singaporeseen.stomp.com.sg, Safiuddin ini merupakan orang sukses. Ia adalah pendiri perusahaan kosmetik di Malaysia yang sukses, WisPutih.

Setelah hidup sebagai seorang transgender selama lima tahun, akhirnya ia memutuskan untuk kembali menjadi pria. Operasi plastik pun kembali dijalaninya. Termasuk mencopot implan payudaranya tanggal 16 April 2016 di Kuala Lumpur Hospital.



Sofea yang kembali jadi Safiudin ini pun menulis di akun Facebook-nya bahwa ia berharap "fase gelapnya" ini bisa jadi pelajaran untuk orang lain di masyarakat. Selain itu keputusannya untuk kembali jadi pria juga dilatarbelakangi oleh sejumlah pengalaman pahit yang dialami, termasuk rasa egoisnya mengincar duniawi saja.

Tapi ia juga menekankan harapannya agar transformasinya kembali jadi pria ini tak dijadikan bahan untuk menyerang komunitas transgender lainnya. Isu ini memang masih jadi isu yang super sensitif di masyarakat pada umumnya. Bagaimana pun semoga tak ada konflik atau permasalahan baru yang muncul dari berbagai perdebatan akan hal ini.

(vem/nda)
What's On Fimela