Salah satu penyakit mematikan yang jadi momok banyak orang adalah kanker dan tumor payudara. Penyakit mematikan ini berisiko mengambil nyawa seseorang jika tak ditangani dengan tepat. Ternyata penyakit berbahaya ini pun menyerang Pevita Pearce. Dilansir oleh KapanLagi.com (12/4), Pevita ternyata telah mengidap tumor sejak satu atau dua tahun yang lalu.
Tumor payudara merupakan awal dari tumbuhnya penyakit kanker payudara pada tubuh Pevita berkembang jadi tiga buah. Pevita pun akhirnya memutuskan untuk melakukan operasi di Prince Court Medical Centre. Pevita pun ingin agar para wanita lebih aware dengan mendeteksi penyakit berbahaya ini sejak dini. Awalnya Pevita tak ingin banyak yang tahu soal penyakitnya ini, namun ia berharap dengan memosting perjuangannya ini akan banyak wanita lain lebih menjaga diri.
Penyakit ini sebenarnya bisa diatasi dengan cepat jika sudah aware dengan ciri-ciri tumor payudara sejak awal. Namun jika sudah parah dan telah menyerang jaringan payudara, jalan keluar yang biasa dilakukan adalah dengan operasi. Beberapa ciri yang bisa kamu amati adalah adanya benjolan pada payudara. Selain itu adanya kerutan di payudara, keluarnya cairan dari puting dan rasa nyeri yang terus menerus di bagian tersebut. Jika semakin parah biasanya orang yang menderita penyakit ini akan kehilangan nafsu makan, turun berat badan, sakit kepala, sesak nafas hingga menumpuknya cairan di paru-paru.
Pevita telah menjalani operasi kemarin dan sudah dilewati dengan lancar. Kondisi aktris film tersebut kini sudah stabil meskipun masih lemah pasca operasi. Ia pun mengumumkan kabar tersebut lewat akun twitternya.
"It's all done now! Thank you for all your kind prayers to help me get through, see you all shortly! (Sudah selesai semuanya. Terima kasih atas doa kalian semua hingga aku bisa melewatinya, sampai ketemu ya)," tulisnya di akun Twitter sambil mengunggah satu foto pasca operasi.
Semoga cepat pulih ya Pevita. Untuk Ladies juga ada baiknya untuk mulai aware dengan gejala-gejala kanker payudara. Ingat Ladies, mencegah itu lebih baik daripada mengobati.
- Cegah Kanker Payudara Dengan Konsumsi Teh Hijau Ladies!
- Tips Sehat: Pijatan Rutin Pada Payudara Bisa Cegah Kanker
- Mengagumkan Anggur Ternyata Memiliki Banyak Manfaat Kesehatan
- Survive dari Kanker Payudara, Andien Jalani Hidup Lebih Sehat
- Waspada Ladies, Makanan Manis Ternyata Meningkatkan Risiko Kanker Payudara
- Lawan Kanker Payudara Dengan Konsumsi Rutin Teh Hijau