Hidung yang mancung sudah pasti jadi idaman setiap orang. Baik wanita maupun pria pasti ingin punya hidung mancung. Sayangnya tak semua orang punya hidung mancung. Beberapa terlahir dengan hidung kecil dan pesek yang membuat kurang percaya diri. Padahal sebetulnya jika kita percaya diri baik hidung mancung atau pesek akan sama saja karena kita akan memancarkan aura positif.
Beberapa orang bahkan nekat untuk melakukan operasi plastik untuk membuat hidung mereka lebih mancung. Padahal sebenarnya ada satu cara mudah yang bisa kamu lakukan tiap hari untuk membuat hidung lebih mancung tanpa operasi Ladies. Yang lebih penting cara ini gratis dan nggak bikin kantong bolong. Dilansir oleh bebeautyps.com, kamu bisa mencoba metode cubit hidung.
Cubit hidung ini haruslah dilakukan dengan benar Ladies, karena jika salah maka usaha yang kamu lakukan akan sia-sia. Caranya cukup mudah, yang perlu kamu lakukan adalah cubit hidung dari pangkal ke arah dengan menggunakan tangan kiri. Gunakan ibu jari pada bagian kiri hidung dan telunjuk di bagian kanan. Cubit hidung selama kurang lebih 10 menit dalam sehari. Dalam kurun waktu kurang lebih 3 bulan kamu akan melihat perbedaannya Ladies.
Cara ini jelas lebih aman dan murah Ladies. Namun kelemahannya adalah cara ini tidak instan dan kamu harus menunggu cukup lama. Meskipun demikian dengan melakukannya secara teratur hidung mancung tak akan cuma jadi impian belaka. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya!
- Wajah Cerah, Kencang, dan Bersih Dengan Masker Cangkang Telur
- Ajaib, Putih Telur untuk Atasi Kulit Wajah Berminyak
- Krim Cukur Habis? Coba Bahan Pengganti Krim Cukur Ini Deh
- Tips Murah Kecilkan Pori-Pori Besar Dengan Masker Arang
- Ingin Kulit Sehalus Kulit Bayi? Manfaatkan 4 Bahan Alami Ini Saja
- Rahasia Merawat Kecantikan Dengan Berbagai Resep Masker Pisang