Tanpa wanita, tak akan ada kelahiran seorang bayi, dan pria tak akan bisa hidup di dunia. Itulah mengapa wanita perlu dihargai, dan untuk menghargai setiap wanita di dunia ini, ditetapkanlah peringatan Hari Wanita Sedunia yang jatuh pada tanggal 8 Maret lalu.
Di hari itulah kekuatan wanita di dunia diakui, banyak wanita yang selama ini diremehkan dan mendapat perlakuan kurang menyenangkan di berbagai tempat karena dianggap lemah dan lain sebagainya. Tapi sepertinya perlakuan ini tidak ditunjukkan aparat penegak hukum di negara Lithuania.
Sebaliknya, polisi-polisi ini menunjukkan rasa hormatnya terhadap wanita dengan cara yang simpel namun bermakna, yaitu dengan memberikan setangkai bunga di jalan kepada setiap wanita yang lewat.
Untuk menghargai dan memperingati Hari Wanita Sedunia, para polisi Lithuania mengadakan acara bagi-bagi bunga kepada para wanita di jalan. Setiap petugas memegang banyak tangkai bunga di pinggir jalan, memberikan ke pejalan kaki dan menghentikan mobil-mobil dengan pengendara wanita untuk memberikan mereka setangkai bunga.
Sontak, hal ini mampu membuat seberkas senyum di wajah para wanita yang menerima bunga tersebut. Pemberian tulus ini mampu memberi kehangatan di musim hujan yang dingin ini mampu rasa cinta dan pesan positif yang bisa diteladani banyak orang.
Kebiasaan ini pun sudah dilakukan selama beberapa tahun belakangan ini. Meski tak mewah namun pemerintah Lithuania berharap hal ini bisa mewakili perasaan hormat mereka terhadap para wanita.
Meski Hari Wanita Sedunia baru saja berlalu, tapi jangan sampai kamu kehilangan rasa hormat dan menghargai sesama wanita ya ladies. Be happy be lady.
- Penuh Cinta, Ini Tradisi Valentine Romantis Di Berbagai Negara
- Bahagia Atau Pusing? Pria Ini Dapat Warisan 72 Istri Dari Ayahnya
- Aneh, Maskapai Penerbangan di Thailand Memberikan Kursi Penumpang Untuk Boneka Mistis
- Demi Usir Roh Jahat, Bocah 7 Tahun Dinikahkan Dengan Anjing
- Turunkan Angka Bunuh Diri, Korea Selatan Buat Program 'Percobaan Mati'