Mayoritas orang lebih memilih untuk meminum air dengan suhu normal atau malah yang dingin. Padahal sebenarnya minum air hangat itu baik bagi tubuh. Minum air hangat secara rutin di pagi hari rupanya memberikan dampak positif bagi kesehatan tubuh lho Ladies. Salah satunya adalah membantu proses penurunan berat badan yang kamu lakukan.
Air putih yang cukup rupanya akan membuatmu tidak mudah lapar. Air putih ternyata juga menekan nafsu makan. Selain itu, asupan air yang cukup dalam tubuh akan membantu penyerapan nutrisi dengan baik dan membantu menurunkan kolesterol di dalam tubuh. Air juga membantu melancarkan pencernaan, membuat tubuh yang lemas jadi segar kembali, serta menghilangkan rasa kembung, inilah yang membuat proses penurunan berat badanmu jadi lancar Ladies.
Minum air hangat memang merupakan trik lama untuk menurunkan berat badan. Yang perlu kamu lakukan cukup mudah ladies. Kamu hanya harus minum segelas air hangat dengan lemon dan madu setiap habis makan. Ini akan membantu untuk memecah timbunan lemak dari tubuh.
Salah satu fakta bahwa cara ini bisa menurunkan berat badan adalah saat minum air hangat, maka tubuh akan bekerja lebih keras dan membakar kalori untuk mendinginkan kembali suhu air yang diminum. Dengan kata lain, minum air hangat beberapa kali sehari bisa membuat tubuh membakar lebih banyak kalori, dan mengurangi lemak tubuh.
Bagaimana Ladies? Sangat mudah dan praktis bukan? Selamat mencoba cara ini dan share pengalaman diet kamu bersama Vemale.com ya!
- Tak Hanya Dehidrasi Kurang Minum Air Putih Juga Bikin Gendut, Lho
- Manfaat Teh Untuk Menghilangkan Lemak Dalam Tubuh
- Turunkan 7 Kg Dalam Seminggu Dengan Diet Telur
- 5 Cara Efektif untuk Menurunkan Berat Badan dengan Berjalan Kaki
- Turunkan Berat Badan, Ussy Sulistiawaty Pilih Metode Diet Garam
- Tips Mudah Turunkan 2 Kg Lemak Hanya Dalam 5 Hari Dengan Diet Lemon