Dipisahkan dengan pasangan yang begitu dicintai, dikasihi dan disayangi tentu menjadi suatu moment yang sangat berat dan menyakitkan. Tak hanya manusia, beberapa hewan bahkan merasakan rasa berat dan sakit tersebut. Seperti halnya yang dialami oleh sepasang angsa di China berikut ini.
Dikutip dari laman scmp.com, foto sepasang angsa telah menjadi bahan perbincangan hangat dan menggegerkan dunia. Foto ini juga telah menyentuh jutaan hati netizen pengguna internet dan media sosial khususnya media sosial Weibo dan WeChat. Bagaimana tak menggegerkan, foto sepasang angsa yang sedang berciuman tersebut menyimpan kisah haru di baliknya.
Dikisahkan oleh pemilik angsa yakni Li Kuan (28) asal kota Shenzhen, Provinsi Guangdong China, sepasang angsa yang sedang berciuman ini merupakan sepasang angsa yang akan berpisah untuk selamanya. Tahu bahwa akan dipisahkan, kedua angsa tersebut rupanya tak bisa pisah satu sama lain. Di dalam foto terlihat bahwa angsa jantan mendongakkan wajahnya ke hadapan angsa betina yang kebetulan sudah diikat di motor pemiliknya. Sementara si angsa betina, ia terlihat menunduk ke hadapan angsa jantan.
Foto ini sendiri diambil oleh seorang warga desa yang kebetulan melihat moment haru sepasang angsa tersebut. Ia pun langsung mengunggah foto ini di media sosial Weibo dsn Wechat. Tak lama setelah diunggah, foto ini menjadi foto viral dan menjadi perbincangan hangat para netizen. Banyak netizen berharap bahwa sepasang angsa tersebut kembali disatukan. Sayangnya, mereka berdua benar-benar tak bisa disatukan lagi.
Menurut Li Kuan si pemilik angsa, angsa betina tersebut hendak dihadiahkan ke seorang kerabat di desa lain dan akan dijadikan hidangan saat perayaan Imlek. Sementara si angsa jantan, ia akan dijadikan hidangan Imlek di rumah keluarganya. Benar saja, rupanya kedua angsa tersebut telah sama-sama disembelih. Lebih jauh, dikabarkan bahwa kedua angsa tersebut memang dipelihara pemiliknya saat mereka masih kecil. Sejak kecil itulah, keduanya tumbuh dan berkembang bersama-sama serta tak pernah terpisahkan.
Mmm, kasihan sekali dengan angsa tersebut ya. Tapi mau bagaimana lagi, menyembelih keduanya untuk hidangan Imlek memang telah menjadi keputusan pemiliknya. Ya, semoga saja kedua angsa ini bisa bertemu kembali di alam lain dan tak akan terpisah lagi. :D
- Kisah Missy, Kucing Yang Ditangisi Banyak Orang Saat Meninggal
- Kucing Berwajah Paling Sedih Sedunia, Melihat Fotonya Jadi Ikutan Galau
- Kucing Imut Ini Berbeda, Perhatikan Sepasang Matanya
- Brian, Anjing Setia Yang Menemani Jasad Sahabatnya di Pinggir Jalan dan Menolak Pergi
- Menggetarkan Hati, Anjing Selamatkan Bayi Baru Lahir Yang Dibuang Ibunya
(vem/mim)