Tanpa Disadari, Mengonsumsi Makanan Ini Membuat Kulit Cepat Menua

Fimela diperbarui 10 Feb 2016, 19:01 WIB

Menjaga kecantikan dan kesehatan kulit tidak cukup hanya dengan melakukan perawatan dari luar saja, perawatan dari dalam pun memberikan pengaruh yang cukup signifikan. Sebab, apa yang Anda masukkan ke dalam tubuh, akan merefleksikan penampilan kulit Anda.

Hal ini berarti, jika Anda mengonsumsi makanan yang bergizi dan bermanfaat bagi kesehatan kulit, maka kulit pun akan terjaga kecantikannya. Sebaliknya, jika Anda mengonsumsi makanan-makanan yang memiliki efek negatif pada kesehatan kulit, maka kulit akan menanggung efek buruknya.

Seperti disebutkan dalam laman timesofindia.com, berikut ini adalah 5 daftar makanan yang sebaiknya segera Anda kurangi konsumsinya karena akan berakibat buruk pada kulit, seperti membuat kulit tampak kusam, cepat menua, hingga berjerawat.

 

  • Karbohidrat. Diet yang tinggi karbohidrat sederhana (nasi, mie, tepung terigu, roti, cake, permen) bisa memicu timbulnya jerawat. Pasalnya, jenis makanan ini memiliki kecenderungan meningkatkan kadar gula darah, melepaskan hormon yang menstimulasi produksi minyak sehingga menyumbat pori-pori. Jadi jika wajah Anda cenderung mudah berjerawat, ganti karbohidrat putih dengan karbohidrat kompleks dari nasi merah atau gandum utuh.
  • Garam. Konsumsi garam yang berlebihan selain dapat meningkatkan resiko hipertensi juga dapat menyebabkan mata terlihat sembab dan membentuk lingkaran gelap bawah mata. Sodium atau garam menyebabkan jaringan tubuh membengkak, membuat wajah terlihat sembab dan lelah. Makanan dengan kandungan garam terlalu tinggi juga bisa memperparah jerawat.
  • Alkohol. Selain memberi efek buruk pada produktivitas ginjal, mengonsumsi minuman beralkohol terlalu sering dan berlebihan juga dapat merusak kesehatan kulit. Biasanya efek minuman beralkohol akan terlihat pada kompleksi kulit terutama area wajah. Terlalu banyak konsumsi alkohol bisa menyebabkan dehidrasi, yang membuat kulit kusam, timbul keriput dan kekeringan pada kulit.
  • Susu. Susu memang bermanfaat untuk menjaga kesehatan (bahkan kecantikan). Namun, jika dikonsumsi secara berlebihan, makanan atau minuman yang mengandung susu justru dapat memicu timbulnya jerawat dan komedo, terutama bagi mereka yang intoleransi laktosa (tubuh tidak memproduksi enzim untuk mencerna gula susu laktosa) dan memang memiliki kulit rentan jerawat.
  • Kopi. Secangkir atau dua cangkir kopi sehari mungkin terbilang aman. Lebih dari itu, kulit akan terganggu kesehatannya. Kafein yang terkandung di dalam kopi bisa memicu hormon kortisol. Hormon ini biasanya diproduksi tubuh ketika seseorang mengalami stres. Hormon stres ini, jika dipicu pelepasannya terus menerus bisa merusak kulit dengan memicu penuaan dini, dehidrasi, membuat kusam juga mempercepat timbulnya garis halus dan keriput.

Nah, itulah daftar makanan yang perlu kita perhatikan jumlah konsumsinya jika tidak ingin kulit kita mengalami masalah kesehatan. So, be wise in consuming your food and stay chic, Ladies!

(vem/ama)