Pernah sakit kepala sebelah? Atau mendadak kepala nyut-nyutan? Migrain atau sakit kepala sebelah bisa tiba-tiba muncul dan bisa bertahan hingga 48 jam rasa sakitnya. Membuatmu jadi lebih peka terhadap cahaya, rasa mual, muntah, serta sensitif terhadap suara.
Migrain sebenarnya adalah kombinasi dari pembengkakan pembuluh darah serta pelepasan beberapa zat kimia di sekitar pembuluh darah dan syaraf. Selama rasa sakitnya muncul, arteri akan membesar dan letaknya lebih dekat dengan kulit sehingga melepaskan semacam zat kimia yang menyebabkan peradangan, pembengkakan pembuluh darah, dan rasa sakit di kepala.
Kalau kamu seringkali menderita migrain, ada beberapa hal yang sebaiknya kamu hindari. Peneliti mengatakan, seperti dikutip dari IndiaTimes, bahwa penyebab migrain mendadak itu bisa berupa hal-hal di bawah ini. Dan penyebabnya ternyata bisa dari hal-hal yang tak pernah kamu duga sebelumnya.
Tidur Terlalu Lama
Karena terbiasa tidur 2-3 jam sekali akibat menyelesaikan pekerjaan, maka di akhir minggu biasanya kamu akan menebus dengan tidur yang lama. Kamu berpikir hal ini mungkin akan sangat membantu, tetapi siapa sangka cara ini justru membuat tubuh makin sakit semua, serta memicu migrain muncul.
Stres
Penyebab pertama kamu sering terserang migrain adalah stres. Pekerjaan yang berat serta lama mempengaruhi kebiasaan makan serta jam istirahatmu. Alhasil, kamu jadi kurang tidur dan kurang asupan nutrisi, bahkan seringkali merasa lapar dan mengabaikan rasa lapar itu sambil terus bekerja. Kondisi ini sebenarnya tidak baik lho kalau diteruskan. Migrain punya level rasa sakit yang muncul. Dibiarkan semakin lama, sakitnya tidak akan dengan mudah hilang.
Perubahan Cuaca
Perubahan cuaca yang cukup ekstrim juga dapat menyebabkan seseorang mengalami migrain. Trik untuk mengatasinya adalah lebih baik ke mana-mana membawa payung. Ketika hujan, ketika matahari sedang terik-teriknya, gunakan payung sehingga tubuhmu tidak kaget mengalami perubahan cuaca dan suhu yang ekstrim.
Rasa Lapar
Selain problem pencernaan, terlambat makan dan membiarkan perut kelaparan terlalu lama akan memicu migrain. Kebiasaan buruk yang satu ini jangan dipelihara ya, karena dapat mempengaruhi kesehatan organ pencernaanmu yang lainnya. Lapar yang dibiarkan terlalu lama, efeknya tentu saja kurang baik, mulai dari kerusakan liver, kerusakan ginjal, dan lain sebagainya.
Konsumsi Kafein
Studi menunjukkan bahwa konsumsi kafein dapat menyebabkan serangan migrain meningkat. Untuk itu sebaiknya kurangi konsumsi kafein ini dan gantikan saja dengan jus buah.
Mendengar Musik yang Terlalu Keras
Okelah kalau kamu gemar mendengarkan lagu untuk membangkitkan semangat, tetapi memutar volumenya terlalu keras akan menyebabkan migrain lho. Parahnya, rasa sakit yang disebabkan akan bertahan 72 jam lamanya. Bila kamu tak ingin diserang migrain hanya karena mendengarkan lagu, maka kecilkan volumenya dan jangan pasang terlalu keras.
Hipoglisemia
Migrain juga bisa disebabkan oleh hipoglisemia. Hipoglisemia adalah sebuah simtoma rendahnya rasio gula darah yang terletak di bawah rentang normal. Konsumsi yang tinggi terhadap makanan manis serta pasta-pastaan dapat menyebabkan migrain. Tubuh akan memproduksi insulin dalam jumlah yang cukup besar untuk memecahkan glukosa, sehingga dalam jangka waktu yang singkat gula di dalam darah akan menurun dengan drastis jumlahnya. Penurunan jumlah gula darah di dalam tubuh yang terlalu cepat inilah yang menyebabkan sakit kepala.
So, kalau kamu mendadak migrain, bisa jadi penyebabnya ada di antara tujuh penyebab di atas. Selalu perhatikan pola hidup dan kebiasaan makanmu sehari-hari, ya Ladies. Dan kalau migrain kerap menyerangmu di saat-saat tak terduga dan tak kunjung sembuh, segera hubungi dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.
- 4 Cara Mudah Atasi Sakit Kepala Tanpa Obat
- Awas! Bra Terlalu Ketat Bisa Sebabkan Sakit Kepala
- Pertolongan Pertama Atasi Serangan Vertigo Dengan Segera
- Sering Sakit Kepala Bisa Jadi Ada Yang Salah Dengan Makananmu
- Jangan Remehkan... 5 Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Memicu Migrain
- Hindari, 5 Makanan Ini Bikin Sakit Kepala Makin Parah