Resep Kue Kering Romantis, Green Tea Cookies

Fimela diperbarui 07 Jan 2016, 14:50 WIB

Mau bikin kue kering yang berbeda dari biasanya? Coba bikin cookies dengan bahan utama green tea (teh hijau). Selain itu, kita juga bisa menjadikannya sebagai kado untuk seseorang yang spesial dengan membuat bentuknya menyerupai hati. Yuk, ikuti resepnya di bawah ini.

Bahan-Bahan
110 gram mentega, softened
150 gram gula
1 butir telur ayam
1 sdt baking powder
260 gram tepung terigu
1/4 sdt garam
2 sdm bubuk teh hijau (matcha)

Bahan Isian
110 gram mentega
500 gram icing sugar atau gula bubuk
3 sdt air lemon
3-4 sdt susu

Cara Membuat
1. Dengan menggunakan mixer, campur mentega dan gula hingga lembut. Kemudian masukkan telur, campur rata.
2. Di mangkuk terpisah, campur baking powder, tepung terigu, garam, dan matcha. Kemudian masukkan sedikit demi sedikit ke adonan basah dengan menggunakan mixer berkecepatan sedang.
3. Ambil adonan, bungkus dalam plastik, masukkan dalam kulkas selama 2 jam.
4. Pipihkan adonan hingga mencapai ketebalan sekitar 1 cm. Buat potongan berbentuk hati, lalu taruh di loyang oven yang sudah dialasi kertas perkamen. Panggang dalam oven hingga matang.
5. Sementara itu, buat bahan isian (frosting) dengan memproses gula bubuk atau icing sugar dengan 110 gram mentega, air lemon, dan air susu. Kocok dengan mixer hingga berbusa.
6. Ambil satu kukis yang sudah matang, olesi dengan bahan isian, lalu rekatkan dengan kukis di atasnya. Hasilnya akan terlihat seperti sandwich.

Hasilnya green tea cookies ini tak hanya manis karena rasanya tapi juga romantis karena bentuknya. Selamat mencoba, Ladies!

(vem/nda)
What's On Fimela