Kesetiaan terhadap pasangan merupakan poin penting yang tidak bisa diabaikan dalam sebuah hubungan. Maka dari itu, sekali saja kepercayaan itu dirusak oleh pasangan dengan berselingkuh, pasangan yang diselingkuhi, terutama wanita, pasti akan segera mengambil tindakan tegas dengan memutuskan hubungan mereka.
Tapi, tak jarang juga wanita yang memilih untuk memaafkan pasangannya yang berselingkuh dan mau diajak untuk balikan (wow! Kok mau ya?) Sebenarnya, apa sih alasan wanita mau diajak balikan oleh pasangannya yang berselingkuh? Dilansir dari laman www.huffingtonpost.com, berikut ini beberapa alasan yang mungkin menjadi latar belakang kenapa seorang wanita masih mau diajak balikan oleh pasangannya yang berselingkuh. Yuk, simak?
Alasan #1: Takut Tidak Punya Pacar Lagi
Bagi mereka yang kurang percaya diri, memutuskan pacar merupakan hal yang sangat berat untuk dilakukan. Maka dari itu, tidak mengherankan jika mereka yang kurang percaya diri bahwa mereka akan mendapatkan pacar yang lebih baik dari pacarnya yang telah berselingkuh untuk memaafkan dan bersedia diajak balikan oleh pacarnya. Hmm, bagaimana menurut kamu, Ladies?
Alasan #2: Terlalu Sayang
Jika hubungan sudah berlangsung lama dan tiba-tiba pacar selingkuh, bagi wanita mungkin ini adalah pukulan yang sangat berat. Sebab, sebagian besar wanita membutuhkan waktu yang lama to completely fall into someone, dan sekalinya cinta, maka akan sangat sulit untuk melepaskan. Maka dari itu, mereka yang sudah terlanjur sayang dengan pasangannya akan cenderung memaafkan dan memberi pasangannya kesempatan lagi untuk berubah.
Alasan lain yang mungkin menjadi latar belakang jika hubungan sudah terjalin lama namun pasangan tiba-tiba berselingkuh adalah takut sendirian. Karena terbiasa ditemani pasangan, jika tiba-tiba putus, maka hari-hari pasti akan menjadi lebih hampa. Oleh sebab itu, wanita biasanya akan lebih pengertian dan memberikan maaf pada pasangannya ketika mereka berselingkuh.
Alasan #3: Terlalu Percaya
Meski sakit hati, namun tidak jarang wanita yang mau memberi kesempatan kedua kepada pasangannya yang berselingkuh. Hal ini biasanya mereka lakukan karena mereka percaya bahwa pacarnya bisa berubah dan pacarnya telah sungguh-sungguh menyadari kesalahannya. Oleh sebab itu, mereka berhak mendapatkan kesempatan kedua.
Nah, itulah beberapa alasan yang mungkin melatar belakangi seorang wanita memaafkan pasangan yang telah menyelingkuhinya. Jika kalian berada di posisi yang kurang menyenangkan ini, tindakan apa yang akan kalian pilih, Ladies? Pastinya, yang terbaik adalah tidak mengambil keputusan karena emosi sesaat ya!
- 3 Faktor Ini Bisa Memicu Perselingkuhan Hubungan Kalian, Yuk Simak
- Waspada Ladies, Inilah 8 Tanda Bahwa Pasangan Kamu Selingkuh
- Menurut Penelitian, Ini 5 Tipe Pria yang Gampang Selingkuh
- Pacar Makin Susah Dihubungi? Jangan-Jangan Selingkuh, Ini Ciri-Cirinya!
- Ups, Ini 5 Pemicu Perselingkuhan dalam Percintaan