Ngeri! Menghina Orang Lain Gemuk Bisa Bikin Diri Sendiri Gendut

Fimela diperbarui 12 Des 2015, 10:58 WIB

Fenomena ini memang sering sekali terjadi Ladies. Wanita yang lebih kurus cenderung senang menghina orang lain yang lebih gemuk. Dengan menghina dan membandingkan diri dengan orang yang lebih gemuk dianggap bisa menumbuhkan rasa percaya diri. Memang perasaan lega akan muncul, namun sebenarnya menghina orang gemuk ternyata berefek buruk terhadap diri kita sendiri.

Memang terdengar sedikit tak masuk akal Ladies. Namun, fakta bahwa berat badan akan bertambah karena menghina orang yang lebih gemuk memang benar adanya. Fakta ini telah dibuktikan oleh hasil penelitian yang dilakukan Universitas Florida State University.

Hasil penelitian ini menyebutkan kalau orang yang sering menghina orang lain yang gemuk akan mengalami kenaikan berat badan sekitar 2,5 kali lipat. Nydailynews melansir bahwa semakin sering seseorang mengejek orang gemuk maka ia akan semakin merasa jika tubuh kita seksi. Karena merasa baik-baik saja dengan tubuh yang dimiliki hal ini membuat wanita jadi lebih banyak makan.

Sikap lupa diri ini yang menyebabkan tubuh jadi menggemuk. Para ilmuwan pun berani menjamin kalau orang yang suka mengejek orang gemuk akan menemukan diri mereka mempunyai berat badan 2,5 lebih berat dari sebelumnya dalam jangka waktu 4 tahun saja. Wah, ngeri ya Ladies. Boleh saja kamu merasa percaya diri dengan bentuk badan yang langsing. Tapi jangan sampai jadi terbiasa menghina orang lain yang lebih gemuk ya. Karma does exist.

(vem/ivy)