Waktu Yang Tepat Untuk Melakukan Foto Pre-Wedding

Fimela diperbarui 21 Nov 2015, 10:34 WIB

Tanggal pesta pernikahan telah ditentukan, saatnya Anda memulai persiapan dari hal terkecil. Satu kegiatan persiapan yang sering dilakukan di awal dan terasa menyenangkan untuk dijalani adalah sesi foto pre-wedding. Yang sering membuat calon pengantin bingung, banyak yang masih mengira-ngira kapan sesungguhnya waktu yang tepat, agar tak kehilangan momen. Karena bagaimanapun emosi dan chemistry Anda dan pasangan yang sedang berbahagia karena akan menempuh hidup bersama harus segera diabadikan.

Jika Anda menyewa fotografer profesional, pertimbangkan untuk segera memesannya dari jauh hari. Apalagi jika fotografer pilihan Anda termasuk yang tak hanya terkenal di kalangan calon pengantin, namun juga biasa menangani pemotretan majalah atau komersil. Jadwal fotografer adalah masalah utama yang harus diselesaikan. Jika Anda telah menetapkan jadwal fotografer, Anda akan bisa lebih santai menangani persiapan lainnya sambil menunggu jadwal foto pre-wedding tiba. Sementara pemotretan akan lebih baik jika dilaksanakan tak jauh dari tanggal lamaran. Selain untuk menuntaskan hal kecil terlebih dahulu, juga agar chemistrynya masih terasa.

Saat melakukan foto pre-wedding, sebaiknya Anda mengenakan busana yang membuat Anda nyaman. Serasikan penampilan Anda dengan pasangan. Ingat untuk memilih busana yang bertema klasik daripada eksperimental, karena bagaimanapun foto pre-wedding Anda akan terus dikenang selamanya. Jika Anda masih bingung menentukan saat yang tepat, cara yang paling efisien adalah melakukan foto pre-wedding ketika acara lamaran berlangsung. Tanpa perlu menggunakan konsep yang berbeda dan harus diatur sedemikian rupa, foto pre-wedding pada saat lamaran akan menangkap momen yang sesungguhnya. Bahkan foto-foto yang dihasilkan akan memiliki nilai yang lebih karena diambil di hari yang juga bersejarah bagi Anda dan pasangan.

(vem/bridestory/apl)