Siapa yang tak suka dengan makanan lezat seperti ikan dan daging? Apalagi, jika makanan ini diolah menjadi masakan kesukaan. Mmm, saya bisa pastikan dan bisa menjamin bahwa kita semua akan sangat suka dengannya. Oke-oke, walau sebelumnya kita sangat suka, pada akhirnya kita akan merasa malas jika makanan ini telah habis dan meninggal sisa bumbu di piring atau peralatan makan. Selain sisa ikan dan daging ini sangat kotor dan berminyak, sisa ini tidak jarang akan membuat peralatan makan menjadi amis.
Saat kita mencucinya dengan sabun, mungkin peralatan makan akan bersih dan kembali bening. Tapi, untuk bau amis pada peralatan ini bisa dikatakan cukup sulit untuk dihilangkan. Namun kita tak perlu khawatir lagi Ladies. Pada dasarnya, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan agar bau amis pada peralatan makan bisa dihilangkan. Dari saran beberapa sahabat dan pengalaman sendiri, inilah cara agar peralatan makan bebas bau amis.
Jeruk Nipis
Jeruk nipis adalah cara pertama yang bisa kita lakukan untuk mengatasi bau amis pada peralatan dapur. Ambil air jeruk nipis lalu siramkan di peralatan makan yang berbau amis. Tunggu kira-kira 5 menit lalu cuci peralatan dapur dengan sabun seperti biasa. Pastikan untuk membilas peralatan dapur hingga benar-benar bersih dan bau amisnya hilang.
Arang Atau Abu
Cara selanjutnya untuk menghilangkan bau amis pada peralatan makan adalah dengan memanfaatkan bubuk arang atau abu. Yap, mungkin cara ini sedikit aneh dan tak banyak dipakai di zaman modern seperti saat ini. Tapi jangan salah, bubuk arang dan abu bisa menjadi penghilang bau amis yang cukup manjur. Caranya cukup mudah, taburkan bubuk abu atau arang pada peralatan makan. Selanjutnya, kosok secara lembut dan merata pada peralatan makan. Bilas peralatan makan dengan air bersih. Jika sudah, cuci peralatan makan dengan sabun seperti biasa dan bilas seperti biasa. Peralatan makan pun akan semakin kinclong dan bau amis di dalamnya hilang.
Daun Kemangi
Nah, untuk cara selanjutnya adalah dengan memanfaatkan daun kemangi. Remas-remas daun kemangi lalu masukkan ke dalam air bersih. Gunakan air ini untuk membilas peralatan makan. Bersihkan peralatan makan lalu cuci dengan sabun seperti biasa. Jika sudah bilas hingga bersih dengan air bersih. Jangan lupa, bilas dengan air daun kemangi pula. Jika bau amis belum juga hilang, rendam peralatan makan dengan air daun kemangi kurang lebih selama 15 - 20 menit. Selanjutnya, bilas kembali dengan air bersih.
Itulah cara agar peralatan dapur bebas bau amis. Segera keringkan piring dan baunya pun akan semakin segar serta bebas bau amis. Gimana, tertarik untuk mencoba? Semoga tips dapur ini bermanfaat ya... Jika kamu punya saran lain, jangan lupa share pada kami. ^___^
- Trik Membuka Buah Delima, Praktis Tanpa Berantakan (+Video)
- Agar Dapur Selalu Bersih dan Nyaman Digunakan Untuk Memasak, Jangan Lupakan Hal Ini ya Ladies
- Agar Rumah Selalu Bersih Sepanjang Hari, Biasakan Hal Baik Ini Ladies
- 5 Kegunaan Kawat Cuci Selain Untuk Mencuci Alat Memasak
- Tips Dapur: Hilangkan Bau Makanan Dari Dapur Dengan Kayu Manis
(vem/mim)