Baru bangun tidur, menatap cermin dan melihat kantung mata mengganggu penampilan, wah pasti bikin bete banget kan? Mungkin kita sudah sering mendengar kalau tindakan pencegahan munculnya kantung mata adalah dengan tidur cukup atau mengurangi aktivitas menonton televisi. Tapi itu saja ternyata belum cukup.
Ada cara-cara alami yang perlu kita lakukan untuk mengenyahkan kantung mata ini. Mulai dari menggunakan kentang hingga mempercepat kedipan mata di pagi hari. Selengkapnya, yuk simak info yang dilansir dari lifehack.org berikut ini.
Irisan Kentang
- Simpan kentang dalam kulkas selama beberapa menit.
- Potong jadi dua atau bisa juga diiris tipis.
- Tutup mata, aplikasikan irisan kentang tersebut di area mata, mulai dari kelopak mata hingga bawah mata.
- Letakkan irisan kentang di mata, diamkan 15-20 menit.
Putih Telur
- Kocok lepas putih telur.
- Oleskan di area kelopak mata dan bawah mata.
- Diamkan hingga 20 menit sampai mengering.
- Bilas dengan air hangat.
Susu
- Tuang susu ke mangkuk.
- Celupkan kapas ke dalam susu.
- Letakkan kapas tersebut di atas mata.
- Diamkan 20-30 menit.
Kantung Teh
- Celupkan 2 kantung teh dalam air dingin.
- Simpan dalam kulkas selama beberapa menit.
- Letakkan kantung teh menutup mata.
- Diamkan 25-30 menit.
- Basuh wajah dan keringkan.
Sendok Dingin
- Siapkan 4 sendok.
- Masukkan dua sendok dalam air es beberapa menit.
- Ambil sendok dingin, letakkan menutup mata.
- Taruh dua sendok lainnya dalam air es.
- Setelah dua sendok pertama sudah tak terasa dingin lagi di mata, ambil dua sendok kedua yang masih direndam di air es.
- Lakukan selama 20-30 menit dengan 4 sendok yang dipakai bergantian.
Selain cara-cara di atas, ada satu cara lagi yang bisa kamu coba. Apa itu? Yaitu mengedipkan mata. Setiap pagi setelah bangun tidur, kedipkan mata dengan cepat selama 30 detik. Terkadang kemunculan kantung mata itu disebabkan oleh kurangnya kita mengedipkan mata.
Selamat mencoba, Ladies. Semoga info ini bermanfaat.
- Tips Praktis Agar Mata Sipit Tampak Lebih Lebar Dan Besar
- Usir Mata Lelah Dengan 5 Hal Ini
- Trik Make Up Jitu Untuk Bulu Mata Lentik, Tebal, dan Lebih Panjang
- Gawat! Bulu Mata Palsu Bisa Bahayakan Kesehatan Mata
- Tips Make Up Jitu Atasi Mata Panda Dengan Cepat dan Mudah
(vem/nda)