Masyarakat Jakarta Antusias Bantu Korban Asap

Fimela diperbarui 31 Okt 2015, 14:00 WIB

Kabut asap pekat yang disebabkan oleh kebakaran hutan dan lahan di Sumatra dan Kalimantan saat ini telah menyebar hingga ke enam provinsi. Sehingga menyebabkan gangguan kesehatan yang serius dan lumpuhnya perekonomian masyarakat setempat.

Melihat kondisi tersebut, inventor celana jeans dunia Levi's dan organisasi kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT) bekerjasama untuk menggalang dana bantuan bagi korban bencana kabut asap di Indonesia, yang nantinya akan disalurkan kepada pihak ACT. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, pada 28 dan 29 Oktober 2015.

"Kita sebelumnya pernah bekerjasama dengan ACT, dan saat ini korban asap terus meningkat, lalu kenapa nggak kita adakan charity saja untuk bantu mereka, bayi dan anak-anak saat ini yang banyak korban," kata Ruby sebagai HR Manager kepada Vemale di kantor pusat Levi's Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis, 29 Oktober 2015.



Acara amal tersebut bukanlah untuk berjualan, hanya dengan mendonasikan uang senilai Rp 150.000 hingga kelipatannya, maka Anda bisa mendapatkan aksesoris, atasan serta bawahan celana jeans dari Levi's untuk masyarakat yang dengan tulus berpartisipasi.

"Ada beberapa item yang kami berikan dialokasikan untuk charity, ini sumbangan bukan jualan. Dari gudang kami menyediakan 3000 item produk Levi's, dari hari pertama, kemarin, sampai hari kedua sisa barang tinggal 1000 item," terangnya.

Seluruh hasil dari donasi masyarakat akan dibelikan masker khusus yang harganya jelas berbeda dari masker biasa. Kemudian, obat-obatan dan tenaga medis. "Saya tahu kegiatan charity ini dari sosial media. Sedih ya ikut merasakan juga, saya mendonasikan Rp 900.000 dan diberikan gift dari Levi's tiga celana," ucap Riana salah satu masyarakat yang datang untuk ikut charity ini.

"Mereka saat ini cuma bisa bertahan hidup dengan bernapas, mudah-mudahan dalam jangka pendek semua sumbangan ini bisa sedikit membantu," tutup Ruby.

Semoga bencana asap segera berlalu, ya Ladies.

(vem/yun/nda)
What's On Fimela

Tag Terkait