Rambut merupakan salah satu bagian tubuh yang bisa membuat seseorang tampil lebih cantik dan mengesankan. Dan agar terlihat lebih cantik dengan rambut yang cantik pula, tidak jarang seseorang akan mewarnai rambutnya. Tapi sayang, saat mewarnai rambut ini tidak semua orang bahagia dan senang dengan hasil yang diperoleh. Jika sudah begini, tidak sedikit orang yang baru saja mewarnai rambut justru menghapus kembali warna rambutnya.
Dan untuk menghapus warna rambut, beberapa orang bahkan rela mengeluarkan cukup banyak uang untuk pergi ke salon dan melakukan perawatan mahal. Padahal, untuk menghapus warna rambut bisa lho kamu lakukan di rumah tanpa ribet dan mahal. Dikutip dari laman stylecraze.com, menghapus warna rambut di rumah bisa dilakukan dengan memanfaatkan bahan alami berupa baking soda. Berikut caranya.
Bahan
- Sampo anti ketombe
- Baking soda
- Kondisioner
- Mangkuk
- Sendok
Langkah-langkah Menghapus warna rambut dengan baking soda:
Langkah Satu
Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah cuci rambut dengan shampo anti ketombe. Pilih produk shampo dengan pH tinggi karena hal ini juga bisa bantu kamu menghilangkan warna rambut dengan baik. Jika sudah, jangan lupa untuk membilas rambut dengan air bersih.
Langkah Dua
Ambil beberapa sendok baking soda dan shampo. Letakkan kedua bahan di mangkuk. Campur keduanya dengan baik. Pastikan bahwa baking soda larut bersama shampo.
Langkah Tiga
Gunakan campuran baking soda dan shampo untuk memijat rambut kamu. Pijat campuran tersebut ke seluruh kepala kamu dari ujung rambut hingga akar rambut. Pastikan bahwa campuran menutup dengan baik setiap helai rambut kamu. Diamkan rambut kamu seperti ini selama 15 sampai 20 menit.
Langkah Empat
Jika sudah, bilas rambut dengan air bersih. Pastikan untuk membilas rambut hingga benar-benar bersih dan campuran baking soda serta shampo hilang dari setiap helai rambut kamu.
Langkah Lima
Jika rambut sudah bersih, cuci kembali rambut dengan sampo anti ketombe. Cuci hingga rambut benar-benar bersih dan warna pada rambut benar-benar luntur. Jangan lupa untuk membilas rambut dengan air bersih sampai ia benar-benar bersih. Gunakan kondisioner pada rambut kamu untuk menutup proses ini. Kondisioner berfungsi untuk menjaga kelembaban rambut dan menjaga rambut agar ia tidak kering.
Dengan cara ini, warna pada rambut kamu pun bisa hilang atau luntur. Tapi ingat Ladies, warna rambut tidak bisa hilang sepenuhnya. Hal ini tergantung dengan seberapa kuat dan lama warna rambut menempel pada rambut kamu. Agar hasil maksimal, para ahli menyarankan agar Ladies menghapus warna rambut dengan cara ini dilakukan setelah tiga hari rambut diwarnai. Gimana, tertarik untuk menghapus warna rambut dengan baking soda? Selain sangat praktis dan hemat, cara ini juga bisa dilakukan dengan santai dan mudah di rumah. Semoga informasi ini bermanfaat.
- 3 Manfaat Mengejutkan Kunyit Untuk Rambut Yang Jarang Disadari
- 5 Tips Mudah dan Murah Merawat Rambut Yang Diwarnai
- Tips Menghitamkan Rambut Secara Alami Dengan Daun Pandan
- Ingin Rambut Diwarnai Tetap Sehat? Intip Rahasianya Di Sini!
- Mewarnai Rambut Secara Alami dengan Buah Bit
(vem/mim)