Ada Yang Salah Dengan Isi Kelas Ini, Tahu Apa Yang Aneh?

Fimela diperbarui 22 Okt 2015, 19:20 WIB

Jika kamu pernah melihat film-film Jepang, kamu pasti tahu bahwa gadis-gadis Jepang terkenal cantik dan imut-imut. Tapi sepertinya ada yang salah dengan siswa-siswa di kelas ini. Wajah mereka memang cantik-cantik dan berambut panjang, tapi apakah kamu merasakan ada yang aneh?

Jika kamu melihat di awal video ini, ada seorang guru perempuan cantik yang membuka ruang kelas, terlihat seisi kelas adalah perempuan. Namun sesaat kemudian, ada laki-laki yang sangat mirip dengan wanita yang sama di dalam kelas tersebut. Ternyata, semua gadis di kelas tersebut adalah siswa laki-laki yang didandani.

Sumber: Youtube/Shiseido

Ternyata ini adalah sebuah iklan produk kosmetik terkenal Jepang, Shiseido, yang sedang mempromosikan produknya yang baru. Produk kosmetik ini sengaja mendandani semua pria ini dan menjadikan mereka cewek sekaligus dengan baju dan aksesoris cewek. Di akhir iklan, ada tagline "Anyone can be cute”.


Jadi intinya, bukan hanya cewek yang bisa dandan cantik, cowok pun juga bisa cantik layaknya wanita dengan bantuan make up. Toh para pria juga suka pakai make up agar terlihat makin cakep.

Jepang memang terkenal dengan iklan yang unik, seunik pemikiran mereka yang seringkali out of the box. Termasuk iklan produk kosmetik Shiseido ini.

(vem/feb)