Usia 8 Wanita Ini Lebih Dari 100 Tahun, Apa Rahasia Awet Muda Mereka?

Fimela diperbarui 22 Okt 2015, 14:14 WIB

Usia boleh saja bertambah, tapi selama jiwa dan semangat masih muda, tubuh ini juga akan menua lebih lama, Ladies. Kira-kira itulah yang menggambarkan 8 wanita super ini. 

Keriput dan garis-garis tua memang sudah tampak, namun beberapa dari kamu mungkin takkan menyangka bahwa usia mereka sudah lebih dari 100 tahun. Lantas, apa rahasianya hingga mereka bisa bertahan hidup selama itu ya? Bongkar yuk bersama Cosmopolitan.com berikut ini!

(vem/reg)
What's On Fimela
2 dari 9 halaman

Felimina Rotundo, 100 Tahun

Foto: copyright Cosmopolitan.com/WGRZ

Tetap semangat bekerja selagi masih mampu. Bekerja akan membuat tubuh kita bergerak lebih banyak bukan, Ladies? Dan, wanita ini bekerja 11 jam dalam sehari, dan 6 hari dalam seminggu. Lebih banyak dari jam kerja kamu bukan? 

Ia juga sudah bekerja di College Laundry Shoppe selama 85 tahun terakhir, dan berniat terus melanjutkannya hingga tubuhnya tak mampu lagi. Luar biasa!

3 dari 9 halaman

Jessie Gallan, 109​ Tahun

Foto: copyright Cosmopolitan.com/YouTube

Kalau nenek yang satu ini unik, Ladies. Ia mengaku bahwa rahasia awet mudanya adalah menjaga jarak dari para pria. Baginya, memiliki hubungan dekat dengan pria hanya akan menimbulkan lebih banyak masalah yang sebenarnya tidak penting dan bisa dihindari.

Tak sekedar teori, ia juga menjadi bukti nyata dari teori itu. Nenek Jessie tidak pernah menikah dan sama sekali tidak menyesal. Selain itu, ada satu satu rahasia lagi, yaitu ia selalu makan bubur setiap pagi.

4 dari 9 halaman

Georgina Harwood, 100 Tahun

Jangan jadikan usia sebagai halangan untuk melakukan apa yang kamu suka. Kira-kira itu yang akan disampaikan oleh nenek Georgina pada kamu, Ladies.

Hidup bahagia dan selalu melakukan apa yang ia suka adalah kunci awet muda darinya. Hingga usia 92 tahun, Georgina masih melakukan skydiving lho. Meski sempat rehat (ceileh), tapi akhirnya dia melakukan lagi untuk merayakan ulang tahunnya yang ke 100 beberapa waktu yang lalu.

5 dari 9 halaman

Shirley Zussman, 101 Tahun

Foto: copyright Cosmopolitan.com/Time

Menghargai diri sendiri, mengapresiasi diri sendiri, memperbanyak hubungan sosial dan banyak teman adalah kunci awet muda ala nenek Shirley. 

Menurutnya, ponsel dan segala kerabatnya akan membunuh (kehidupan sosial) kita. Ada banyak cara untuk memperluas koneksi selain menggunakan gadget dan internet kok.

6 dari 9 halaman

Catherine Furst, 100 Tahun

Foto: copyright Cosmopolitan.com/WPBF

Belly dance! Tarian yang aduhai dengan gerakan memutar-mutar ini menjadi rahasia awet muda nenek Catherine, Ladies. Bahkan ia sudah menggeluti tarian itu selama 70 tahun terakhir.

Ia pun berkeinginan untuk terus menari hingga dunia(nya) berakhir. Mau ikut menari dengan nenek Catherine, Ladies?

7 dari 9 halaman

Agnes Fenton, 110 Tahun

Mmm, bagaimana ya, Ladies.. Saya (sangat) tidak yakin kamu bisa (dan boleh) mengikuti rahasia nenek yang satu ini, karena, ia mengaku bahwa apa yang membuat usianya panjang adalah minuman beralkohol, yang sudah ia konsumsi sejak 70 tahun yang lalu.

Banyak tidur dan teratur makan chicken wings adalah rahasia selanjutnya yang ia bagikan untuk kamu! Well, bolehlah kita coba banyak tidur saja ya..

8 dari 9 halaman

Lona Collins, 108​

Foto: copyright Cosmopolitan.com/WKYC TV

Tak yakin bisa meluangkan banyak waktu untuk bekerja dan berolahraga seperti nenek-nenek sebelumnya? Mungkin kamu bisa mengikuti apa yang dilakukan nenek Lona, Ladies. Sederhana kok, cukup jangan mengeluh!

Nenek Lona sudah menjalani mahligai rumah tangga selama 65 tahun, dan ia pun sudah 2 kali menderita kanker. Tidak sekalipun ada yang ia sesali atau ia keluhkan! Yuk yuk, mari bersyukur!

9 dari 9 halaman

Pauline Spagnola, 100​

Hmm, nenek yang satu ini tak jauh berbeda dengan nenek Agnes, Ladies. Bahkan ia mengatakan, agar berumur panjang, kamu tidak cukup hanya sekedar minum alkohol. Tapi kamu harus meminum alkohol dengan kadar yang tinggi dan sering. Oh no!

Wah, unik-unik sekali cara yang dilakukan masing-masing wanita untuk mempertahankan hidupnya ya, Ladies. Apapun itu, pastikan kita selalu cukup istirahat, cukup olahraga, dan makan makanan sehat ya!

[pos_1]