Photoshop Fail: Lupa Di-edit, Foto Bagian Belakang Model Victoria's Secret Jadi Viral

Fimela diperbarui 09 Okt 2015, 13:13 WIB

Entah saya yang kolot atau apa, tapi sebelumnya saya sama sekali tidak menyangka bahwa "permainan Photoshop" ternyata sekuat ini. Bisa jadi apa yang kita lihat di semua media, media sosial, dan iklan adalah maha karya dari Photoshop. Hasilnya memang bagus sih, tapi nggak gitu juga kali ya?

Saya tidak berbicara tentang lesan menipu atau semacamnya, namun saya lebih fokus pada "kesalahan" yang tercipta jika sedikit saja ada ketidak telitian. Foto model Victoria's Secret yang viral ini salah satunya, seperti kata dailymail.co.uk.

Foto itu menampilkan model Victoria's Secret yang sedang menghadap tembok dengan rambut terurai dan hanya mengenakan celana dalam. Sekilas tidak ada yang aneh memang. Namun jika kamu perhatikan, ada yang aneh lho pada bagian pantat. tepat sekali, kedua belah pantat model itu tidaklah sama. Satu bagian tampak lebih "berisi" dibanding bagian yang lain.

Dan tentu saja, netizen tidak tinggal diam serta ramai berkomentar. Sebagian besar dari mereka menyayangkan, bagaimana kesalahan kecil seperti ini bisa terjadi pada nama besar Victoria's Secret. Sebenarnya ini bukan kali pertama kesalahan semacam ini terjadi, Ladies. Simak gambar berikut.

Pada gambar pertama, tampak bagian sisi perut di atas tangan sangat ramping, tapi di bagian bawah tangan jauh lebih lebar. Pada gambar kedua, tampak seperti bagian pinggang wanita itu "dihapus", dan bagian pinggang yang tersentuh tangan terlewat, sehingga tidak clean. Dan gambar terakhir, wanita ini seperti kehilangan satu lengannya ya? Fail!

Jangan percaya pada siapapun dan apapun, selain Sang Pencipta, Ladies.. Jangan!

(vem/reg)