Tragis: Prosedur Operasi Plastik Yang Dijalani Gagal, Ibu Muda Meninggal Dunia

Fimela diperbarui 09 Okt 2015, 18:02 WIB

Wanita mana yang tak ingin memiliki tubuh seksi, cantik dan mempesona. Tentunya, setiap wanita menginginkan akan hal ini. Sayang, karena ingin dapatkan tubuh seksi dalam waktu singkat dan secara instan, tak sedikit wanita yang nekat melakukan operasi plastik. Padahal kita tahu, operasi plastik bisa saja berbahaya dan berdampak buruk bagi kesehatan maupun kecantikan. Bukan hanya itu saja, dampak dari operasi plastik bahkan bisa membuat nyawa seseorang melayang.

Kali ini, kisah tragis dan mengerikan karena operasi plastik telah dialami oleh seorang ibu muda bernama Angie Carolina Mendoza (23) asal Barranquilla, Atlantico, Kolombia. Dikutip dari laman dailymail.co.uk, karena nekat menjalani operasi plastik untuk membesarkan bagian bawah tubuhnya atau bokong, ia akhirnya meninggal dunia. Meninggalnya ibu muda ini tentu bukan tanpa asalan.



Pasalnya, dokter yang melakukan operasi plastik terhadap dirinya mengalami kesalahan prosedur selama operasi. Karena kesalahan ini, Carolina mengalami gagal jantung. Parahnya, setelah mengetahui ada kesalahan terhadap pasiennya, dokter yang menanganinya justru membawanya ke rumah sakit setempat dan pergi meninggalkannya. Di rumah sakit setempat itulah, Carolina mendapatkan penanganan medis yang lebih baik. Tapi sayang, nyawanya tak bisa diselamatkan. Tim medis yang ada di rumah sakit mengatakan jika ibu muda 23 tahun tersebut mengalami gagal jantung parah.



Sumber lain yakni asiantown.net menyebutkan jika Carolina meninggalkan seorang suami bernama James Jimenez Polo dan seorang putri yang masih balita. Menurut sang suami, Carolina tak pernah mengatakan bahwa ia akan melakukan operasi plastik pada tubuhnya. Suaminya hanya tahu, istrinya minta uang tambahan untuk biaya gym karena Carolina ingin tubuhnya tetap cantik meski ia telah melahirkan.

James mengatakan

"Hati saya hancur ketika mengetahui istri saya telah meninggal dunia. Saya khawatir bagaimana bisa ia pingsan dan dibawa ke rumah sakit. Setelah tahu ia sedang melakukan operasi plastik dan operasi itu gagal sementara dokter yang mengoperasinya meninggalkannya begitu saja di rumah sakit, saya sungguh kecewa dan sedih. Keluarga tak pernah tahu bahwa ia memiliki rencana untuk melakukan operasi plastik."



Atas kasus ini, polisi setempat sedang menyelidiki klinik yang kemungkinan melakukan operasi plastik ilegal. Saat ini, memang ada banyak klinik ilegal yang menyediakan jasa operasi plastik untuk mempercantik tubuh wanita. Namun sayang, klinik tersebut tak memiliki prosedur tepat dan baik untuk melakukan operasi.

Menyedihkan sekali dengan kisah ini ya Ladies. Pada dasarnya, tanpa harus melakukan operasi plastik, setiap wanita telah dikaruniai kecantikan sendiri-sendiri dalam dirinya. Selama kamu mau percaya diri dan bahagia dengan apa yang kamu punya, kamu akan tetap cantik dan bahkan sangat cantik dari dalam dirimu sendiri.



(vem/mim)