Tips Praktis Bikin Bibir Lembut dan Kissable

Fimela diperbarui 02 Okt 2015, 15:15 WIB

Bibir pecah-pecah akan mengganggu penampilan. Setiap wanita jelas ingin punya bibir yang lembut dan terlihat sangat mulus. Vemale pun bakal membagikan beberapa rahasia mudah dan praktis untuk membuat bibir terlihat sangat cantik dan juga kissable. Simak rahasianya seperti yang telah dilansir oleh boldsky.com berikut ini yuk Ladies!

  • Salah satu kebiasaan buruk yang bisa membuat bibir kering adalah menjilatinya. Menjilati bibir hanya akan membuatnya basah sebentar. Efek buruknya bibirmu akan terlihat kering dan juga pecah-pecah.
  • Jangan hanya terpaku pada 1 shade warna lipstik saja Ladies. Kamu harus berani bereksperimen dan menemukan warna terbaik yang akan membuat penampilanmu cantik dan menarik.
  • Oleskan lipbalm atau krim secara teratur pada bibir setiap malam sebelum tidur untuk mendapatkan bibir yang lembut dan cantik.
  • Lakukan juga scrub secara teratur paling tidak seminggu sekali. Ini akan membuat bibirmu lembut Ladies.
  • Minum banyak air juga akan membuat bibir bebas kering.


Itu tadi beberapa tips super mudah yang bisa kamu coba untuk dapatkan bibir yang cantik dan bebas dari kekeringan Ladies. Lakukan secara teratur dan rasakan perbedaannya. Nantikan tips-tips kecantikan hanya di Vemale.com ya!

(vem/ivy)