"Mirip artis", status yang semakin banyak disandang orang biasa belakangan ini. Setelah sebelumnya Vemale.com dibayangi wanita yang mirip sekali dengan Angelina Jolie dan gadis yang mirip dengan Harry Styles, kini bertambah satu lagi lho.
Bukan kabar baru sih, bahwa wanita yang bernama Susan Griffiths ini mirip sekali dengan Marilyn Monroe, meski saya baru tahu, hihi. Kira-kira, keuntungan apa saja ya yang ia dapatkan dari kemiripannya dengan wanita yang dinobatkan sebagai salah satu wanita paling seksi yang pernah ada? Melalui dailymail.co.uk, ia akan membagikan kisahnya pada Anda.
Sudah sejak tahun 80an Susan Griffiths "berperan" sebagai Marilyn Monroe. Tentu saja, dengan kemiripan yang hampir serupa, Susan tidak akan kesulitan membintangi sejumlah iklan, acara TV, bahkan film. Dan hingga kini, wanita berusia 55 tahun it mengaku sudah meraup total honor sebesar $4 juta, atau setara dengan Rp 58.962.000.000!
Lalu bagaimana Susan mengawali karirnya di dunia hiburan?
(vem/reg)What's On Fimela
powered by
Mereka Selalu Bilang Aku Mirip Marilyn
"Orang-orang selalu mengatakan bahwa aku mirip Marilyn Monroe. Ada sesuatu yang mirip, kata mereka," cerita Susan. Namun kemiripan itu tidak berarti apa-apa hingga salah satu rekan kerjanya menyarankan ia untuk mengikuti audisi. Meski belum pernah menonton film yang dibintangi Marilyn hingga usianya mencapai 21 tahun, Susan yang tadinya bekerja sebagai karyawan department store itu akhirnya mengikuti audisi. Ia pun mengawali karirnya dalam Legends in Concert, sebuah acara yang dibuat untuk mengenang artis legendaris tersebut.
"Aku harus belajar bernyanyi. Karena ciri khas Marilyn adalah suaranya yang mendesah saat berbicara, aku juga harus belajar berbicara seperti itu. Awalnya susah sekali, namun kini aku sudah terbiasa," ceritanya.
Meski sempat beristirahat dari perannya sebagai Marilyn Monroe pada akhir tahun 80 dan awal tahun 90, Susan kembali menekuni karir tersebut. Berbagai pihak agency nampaknya "gagal move on" dan terus-terusan menghubunginya. Pada tahun 1991, dia bermain dalam FTV berjudul Marilyn in Me.
Ia juga bermain dalam sejumlah film, yang salah satunya berjudul Pulp Fiction bersama John Travolta. "Tiap kali melihatku, ia (John Travolta) selalu mengatakan betapa miripnya aku dengan Marilyn," katanya. Sejumlah acara TV di antaranya Growing Pains, Quantum Leap, The Defenders, dan Cybill juga ia bintangi. tak hanya itu, Susan juga laris manis sebagai bintang iklan, antara lain untuk iklan Chanel No. 5, McDonald's, Popeye's, Amstel Beer, Acura, dan Visa.
Kok bisa mirip banget? Operasi plastikkah?
Kemiripan Ini Asli Lho, Tanpa Operasi
Meski harus rela bersusah payah mengaplikasikan makeup dan mengubah warna rambut dari coklat menjadi pirang agar makin mirip dengan Marilyn, Susan mengaku sama sekali tidak pernah melakukan operasi plastik. "Bahkan meski aku menutupi rambut dengan topi dan sebagian mukaku tertutup, orang masih akan mengenaliku dan mengatakan betapa miripnya aku dengan Marilyn," jelasnya.
Dalam karirnya sebagai "Marilyn Monroe", Susan mendapatkan honor sebesar $1.500 hingga $4.000 atau setara dengan 22 hingga 60 juta rupiah, dalam satu kali penampilan. "Aku juga sempat ditawari untuk menjadi model dalam majalah Playboy, namun aku menolaknya karena tidak ingin merusak image Marilyn."
Namun mirip dengan Marilyn Monroe tidak selamanya menguntungkan bagi Susan. Ia bercerita bahwa beberapa pria dulu pernah dekat dengannya hanya karena wajah cantik dan kemiripannya dengan Marilyn. Namun untungnya, kini ia sudah 12 tahun menjalin hubungan dengan Andy DiMino, yang berprofesi sama, karena ia sering memerankan Dean Martin.
Susan mengaku sangat bersyukur bisa menjalani karir ini, karena Marilyn. "Aku sangat berterima kasih pada Marilyn. Karena dia, aku punya kehidupan yang menyenangkan. Aku mencintai pekerjaanku dan aku merasa sangat diberkati. Plus, fans Marilyn juga bersikap baik padaku," tutupnya.
Sungguh beruntung sekali wanita cantik yang satu ini ya, Ladies. Mungkin Anda bisa mencoba peruntungan yang sama jika Anda juga mirip artis ya? Hihi.
[pos_1]